Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah. (foto: Muhammad Iqbal)

Tangerang

Meski Sudah PPKM Level 1, Kenapa Pemkot Tangerang Belum Izinkan Konser Musik? Ternyata Ini Lho Alasannya

Senin 15 Nov 2021, 15:40 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Meski telah memasuki Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 1, Pemkot Tangerang belum kunjung memperbolehkan penyelenggaraan konser musik.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, larangan itu dilakukan bukan tanpa alasan. Apalagi Pemkot Tangerang saat ini tengah fokus dengan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Kata Arief pihaknya sampai saat ini masih mempertimbangkan penyelenggaraan konser musik. Terlebih jika konser diadakan maka akan memicu kerumunan masyarakat.

"Kita masih kaji sih. Kita masih fokus sekarang di pendidikan dan kegiatan sosial masyarakat yang lainnya ya," jelasnya, Senin (15/11/2021).

Arief menegaskan, masyarakat tidak perlu khawatir. Apalagi saat ini Pemkot Tangerang memperbolehkan pusat perbelanjaan untuk dapat beroperasi.

"Tapi dengan protokol kesehatan yang ketat ya. Jadi even-even sekarang sudah mulai dibuka yang ada di mal-mal dan sebagainya kita tetep perhatikan protokol kesehatanlah," ujarnya.

Arief menambahkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 1 di Kota Tangerang, diharapkan dapat dijaga masyarakat. Apalagi kasus COVID-19, juga semakin menurun.

"Kemarin malah enggak ada kasus, yang sembuh juga bertambah satu jadi masih satu digit ya mudah-mudahan bisa terus terjaga kita antisipasi lonjakan-lonjakan," tandasnya. (Kontributor/ Muhammad Iqbal) 

Tags:
Konser musik di masa Pandemi Covid-19PPKM Level 1 di tangerangKonser musik di tangerangPemkot Tangerang belum izinkan konser musik

Administrator

Reporter

Administrator

Editor