Koke, pemain Timnas Spanyol. (Foto: twitter Koke6)

Sepak Bola

Kualifikasi Piala Dunia 2022: Lawan Timnas Yunani, Spanyol Wajib Raih 3 Poin Demi Jaga Kans Lolos

Rabu 10 Nov 2021, 12:33 WIB

YUNANI, POSKOTA.CO.ID - Timnas Yunani akan melawan Timnas Spanyol pada pertandingan lanjutan Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Duel kedua tim rencananya akan berlangsung di Stadion Olimpiade Athena, Yunani, pada Jumat (12/11/2021) dini hari WIB.

Yunani yang akan bertindak sebagai tuan rumah tentu tidak ingin menyia-nyiakan laga ini guna meraup poin sempurna.

Jika melihat dua laga sisa yang masih dimiliki, Yunani masih mempunyai peluang untuk lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2022, meski kans tersebut cukup kecil. 

Mengingat, hanya juara grup yang berhak lolos otomatis ke putaran final. Namun Yunani masih bisa mengincar posisi dua untuk mengikuti babak play off.

Yunani kini bertengger di peringkat ketiga di klasemen Grup B dengan torehan sembilan poin, terpaut enam angka dari Swedia di posisi pertama, dan empat poin dari Spanyol yang berada di peringkat kedua.

Tim asuhan John van 't Schip tidak memiliki modal apik jelang menyambut Spanyol. Pada laga terkahirnya, mereka harus mengakui keunggulan Swedia dengan skor 0-2 di ajang serupa.

Di sis lain, Spanyol diprediksi bakal tampil habis-habisan di pertandingan ini. Kemenangan sangat berarti bagi La Furia Roja untuk menjaga kans lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2022.

Jika mampu mendulang poin penuh di laga ini, Spanyol bisa saja melampaui Swedia di posisi pertama. Namun dengan syarat, Swedia harus kalah saat melawan Georgia di hari yang sama.

Akan tetapi Spanyol dinaungi hasil kurang baik jelang menyambangi markas Yunani. 

Tim besutan Luis Enrique gagal meraih gelar UEFA Nations League 2021 setelah takluk 1-2 dari Prancis di babak final pada Oktober lalu.

Spanyol juga harus waspada, mengingat mereka pernah ditahan imbang 1-1 oleh Yunani di pertemuan pertama lalu.

Terlepas dari hasil imbang tersebut, Spanyol memiliki catatan gemilang saat bersua Yunani. 

Dari total 11 pertemuan dengan Yunani, Spanyol memenangkan laga sebanyak tujuh kali, tiga kali imbang, dan hanya menelan satu kekalahan.

Prediksi susunan formasi kedua tim:

Yunani (5-3-2) Vlachodimos; Androutsos, Goutas, Tzavellas, Tsimikas, Giannoulis; Bouchalakis, Siopis, Mantalos; Pavlidis, Masouras

Spanyol (4-3-3) Simon; Carvajal, P. Torres, Laporte, Alba; Koke, Busquets, Gavi; Sarabia, Morata, Olmo (Cr04)

Tags:
Timnas Yunani vs Timnas Spanyolkualifikasi piala dunia 2022Prediksi susunan pemain Timnas YunaniPrediksi susunan formasi Timnas Spanyol

Administrator

Reporter

Administrator

Editor