Selama dua hari banjir rob, penarik ojek gerobak dapat meraup keuntungan hingga ratusan ribu rupiah. (Foto/yono)

Jakarta

Raup Ratusan Ribu, Penarik Ojek Gerobak Terjang Banjir Rob di Muara Baru Seberangi Motor 

Senin 08 Nov 2021, 18:07 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Banjir rob yang merendam kawasan Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman, Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, sangat menghambat aktifitas warga.

Banjir air pasang laut itupun pastinya sangat merugikan warga dan aktifitas ekonomi di kawasan Pelabuhan Perikanan tersebut.

Namun, ada segelintir orang yang justru merasa diuntungkan dengan adanya banjir rob.

Tak lain penarik ojek gerobak terjang banjir rob di Muara baru seberangi motor.

Selama dua hari banjir rob, penarik ojek gerobak dapat meraup keuntungan hingga ratusan ribu rupiah.

Salah satunya Ahmad Yopie (37), pria yang sudah dua tahun menganggur tersebut selama dua hari ini mengaku mengantongi Rp650 ribu dari hasil narik ojek gerobak.

Adapun, barang yang diangkut oleh ojek gerobaknya kebanyakan sepeda motor milik para pekerja di kawasan Pelabuhan Muara Baru yang tak mau repot menerjang banjir rob.

Sekali angkut dengan jarak sekira 200 meter, Yopie diupah oleh pemilik motor hingga sebesar Rp70 ribu.

"Biayanya nggak nentu. Biayanya ada yang Rp30-70 ribu," ungkap pria asal Jawa Barat tersebut.

Hari ini saja, Yopie sudah mengangkut tiga unit sepeda motor milik pekerja di kawasan Pelabuhan.

Yopie yang selama ini bekerja serabutan untuk sekedar makan, mengaku sangat diuntungkan dengan adanya banjir rob.

Pasalnya, selama dua hari banjir rob, uang hasil narik ojek gerobak bisa ia gunakan untuk bayar biaya sewa rumah kontrakan.

Yopie mengaku, baru banjir rob kali ini ia terjun menjadi tukang ojek gerobak. Setiap hari Yopie menarik ojek gerobak bersama satu temannya. Namun, di hari ini temannya absen narik.

"Sekarang-sekarang aja nih. Biasanya berdua, tapi temennya datang satu," pungkas mantan tukang parkir tersebut.

Yopie pun izin pamit melanjutkan perjalanannya mengangkut motor milik salah satu pekerja.

Tampak langkah Yopie terasa berat menerjang banjir rob. Pemilik motor pun membantu Yopie mendorong gerobaknya.

Sesampai di depan gerbang Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman, Yopie menurunkan motor dengan dibantu pemiliknya dari atas gerobak.

Setelah mengepalkan uang upah, pemilik motor itu pun berlalu meninggalkan Yopie.

Tonton juga video “Siswa Sekolah Diduga Anak Polisi Adu Mulut dengan Kapolsek”. (youtube/poskota tv)

Dari pantauan Poskota, banjir rob setinggi 50 sentimeter masih menggenangi kawasan Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman, Muara Baru hingga pukul 16.00 WIB.

Akibatnya, sejumlah pekerja di kawasan Pelabuhan harus mendorong motornya yang mogok akibat terendam air rob.

Para warga yang beraktifitas di kawasan Pelabuhan tampak nekad menerjang banjir meski harus mendorong kendaraan roda duanya.

Tampak warga menaikan motornya di atas gerobak agar dapat melewati banjir rob.

Sementara, kendaraan roda empat tetap menerjang banjir meski harus melaju perlahan. (yono)


 

Tags:
Selama dua hari banjir robpenarik ojek gerobak dapat meraup keuntungan hingga ratusan ribu rupiahojek motorojek gerobakojek gerobak banjir rob penjaringanrob penjaringan

Administrator

Reporter

Administrator

Editor