Penumpang yang menodongkan pisau ke Driver Ojol saat diamankan warga di kawasan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara. (foto: cahyono)

Kriminal

Niat Jahat! Penumpang Nekat Todong Driver Ojol untuk Rampas Motor di Kawasan Ancol

Kamis 04 Nov 2021, 15:27 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Driver ojek online (Ojol) ditodong oleh penumpangnya menggunakan pisau dapur di kawasan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara pada Kamis (4/11/2021).

Penumpang tersebut meminta si dirver ojol yang diketahui bernama Suroto, untuk menyerahkan motornya.

Suroto yang merasa terancam kemudian berinisiatif menghentikan laju kendaraanya di depan warung kopi (Warkop) di Jalan Lodan Raya tak jauh dari Bowling Center Ancol.

Lantas Suroto menghampiri sejumlah orang yang sedang ngopi di Warkop tersebut untuk meminta pertolongan.

"Bang tolong bang, saya ditodong sama dia bang," ucap Suroto meminta tolong pada warga yang sedang ngopi.

Kemudian belasan warga itu pun langsung mengamankan si penumpang sambil memintai keterangan.

Pengakuan si penumpang, dirinya melakukan penodongan karena merasa dendam dengan driver ojol. Pasalnya, beberapa waktu lalu ia pernah digebukin oleh driver ojol hingga bonyok. Sejak saat itu, ia menyimpan dendam pada seluruh driver ojol.

Kemudian warga pun melakukan pemeriksaan terhadap si penumpang dan ditemukan pisau dapur di saku belakang celananya.

Kemudian si penumpang dan driver ojol itupun digiring oleh warga ke Pos Polisi Lalu Lintas Pademangang untuk diproses lebih lanjut.

Korbannya driver ojol, Suroto mengungkapkan, awalnya ia mendapat order penumpang di kawasan Teluk Gong, Penjaringan menuju Kota Tua.

Namun, si penumpang memintanya untuk mengantarkan ke wilayah Pluit.

"Terus dia mau nusuk dari belakang. Katanya kalo kamu nggak nurutin saya kamu saya mampusin di sini, saya dendam sama Grab," ungkap Suroto menirukan perkataan penumpangnya.

Sepanjang perjalanan, penumpang tersebut terus menodongkan pisau dapur ke pinggang driver Ojol.

Dengan terpaksa, Suroto pun mengikuti permintaan penumpangnya. Namun, ditengah perjalanan, si penumpang kembali mengubah rutenya minta diantarkan ke Tanjung Priok.

Sesampainya di kawasan Ancol, si penumpang pun meminta Suroto untuk turun dari motornya.

"Pisaunya sudah di belakang saya. Terus dia bilang ke saya, kamu turun, motornya mau saya bawa," jelasnya.

Kemudian Suroto memutuskan untuk menghentikan laju kendaraannya di depan Warkop Jalan Lodan Raya untuk meminta pertolongan.

"Akhirnya saya mampir ke sini, ada banyak abang-abang tadi," cetusnya.

Dikatakannya, dari gelagatnya, penumpang tersebut terlihat dalam kondisi mabuk. "Kelihatannya dia mabuk," pungkasnya.

Tak lama Unit Reskrim Polsek Pademangan mendatangi Pospol Lantas Pademangan untuk mencomot pelaku penodongan.

Kanit Reskrim Polsek Pademangan Iptu Zharfan Edmond mengatakan, setelah mendapat laporan pihaknya langsung meluncur ke lokasi untuk mengamankan pelaku guna proses hukum lebih lanjut.

"Kita baru saja mengamankan pelaku diduga penodongan setelah ini akan kita dalami akan kita bawa ke Polsek," ujarnya. (yono)

Tags:
Penumpang nekat todong driver ojolPenumpang hendak rampas motor driver ojolDriver ojol di Ancol

Reporter

Administrator

Editor