BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Sebuah bangunan ruko yang juga merupakan warung kopi di Jalan Kasuari, Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan, porak poranda diduga akibat kebocoran gas yang mengakibatkan ledakan yang cukup besar, Kamis (21/10/2021) pagi
Pantauan poskota.co.id di lokasi kejadian, nampak kondisi didalam warung kopi tersebut, baik makananan dan minuman ikut terbakar, meja, kursi, atap pelapon hancur dan berantakan. Akibat ledakan dan kebakaran ini dua orang pegawai mengalami luka bakar.
Salah satu saksi warga yaitu Milam (25) mengatakan, bahwa peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 07.30 WIB.
Peristiwa yang diduga akibat kebocoran gas tersebut, dikatakan Milam Terdapat dua orang pegawai menjadi korban dengan luka bakar.
"Kejadiannya sekitar pukul setengah delapan hingga jam delapan, Itu terdengar suara ledakan kencang, terus ada itu korban dua orang luka bakar sekirar 60 persenan, lalu pada berhamburan menyelamatkan diri, lalu pemadam langsung datang," ujar Milam saat ditemui Poskota disamping warung kopi tersebut, Kamis (21/10/2021) pagi.
Nilam menegaskan bahwa insiden tersebut hanya terjadi di warung kopi dan tidak merembet ke toko atau bangunan yang berada di sampingnya.
"Enggak ada sih, hanya satu titik di warung kopi (Al Hidayah) ini aja sih, enggak merembet kemana mana," singkatnya
ia menerangkan kembali bahwa ledakan yang terjadi di dalam warung kopi tersebut cukup besar hingga muncul asap dan sempat ada api.
"kayaknya ada kebocoran gas, terus dia nyalahin api kronologi nya belum tahu, cukup dikatakan besar, karena sempat ada kumpulan asap menjulang tinggi, jarak yang dekat dengan rumah saya juga terdengar jelas ledakannya hingga pintu rumah saya sempat goyang," jelasnya
Menurut informasi yang didapat oleh Poskota.co.id, warung kopi Al Hidayah beroperasi selama 24 jam.
Dua pegawai yang mengalami luka bakar tersebut, menurut milam, langsung dibawa oleh warga menuju Klinik terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis.
Dinas pemadam kebakaran kota Bekasi yang mengetahui hal tersebut, pun berhasil melakukan pendinginan terhadap warung kopi yang sempat menimbulkan api dan ledakan diduga dari gas dengan rentan waktu kurang dari satu jam.
Sementara kukuh, salah satu keluarga pemilik kios tersebut mengatakan, atas kejadian itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan pemilik usaha warung kopi Al Hidayah untuk melakukan musyawarah.
"Kita akan melakukan koordinasi terhadap pemilik usaha, melakukan musyawarah terhadap apa yang terjadi di warung kopi Al Hidayah tadi pagi," singkatnya
Ia juga mengatakan bahwa insiden itu, dirinya baru tahu saat satu jam setelah peristiwa ledakan di warung kopi itu selesai.
"Saya baru dapat kabar satu jam kemudian, kalau untuk kerugian ini juga masih belum tahu," ungkapnya. (*)