Daun bidara punya segudang manfaat (Pinterest/@masfikr)

LIFESTYLE

Takjub! Daun Bidara Ternyata Punya Segudang Manfaat, Salah Satunya Bisa Tangkal Kanker

Rabu 20 Okt 2021, 14:50 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mungkin beberapa dari kalian sudah tidak asing dengan buah bidara.

Buah bidara yang dikenal juga dengan sebutan widara, namun di Indonesia ternyata punya sebutan lain, seperti masau, jujube, atau kurma Tiongkok.

Pohon bidara atau dalam bahasa latinnya Ziziphus mauritiana adalah sejenis pohon kecil yang tumbuh di daerah yang kering.

Buahnya yang berbentuk seperti kurma dan mengandung serat, vitamin C, vitamin B, dan beberapa asam lemak, yang baik untuk kesehatan. Sedangkan daunnya berbentuk seperti daun jeruk nipis namun dalam versi kecilnya, daun bidara juga kerap dimanfaatkan untuk pengobatan tradisional.

Pohon bidara memiliki segudang manfaat bagi kesehatan, baik buahnya maupun daunnya.

Namun tak banyak dari mereka yang mengetahui hal tersebut. Untuk dapat mengetahuinya, yuk disimak!

Manfaat Buah Bidara Bagi Kesehatan:

Melancarkan Proses Pencernaan

Kandungan karbohidrat dan serat yang terdapat didalamnya mempercepat proses metabolisme dalam tubuh.

Membantu Masalah Tidur

Buah bidara digunakan untuk menyembuhkan insomnia, karena kandungan didalam buah diperkaya memiliki kualitas obat penenang yang dapat merilekskan pikiran dan tubuh.

Sebagai Obat Anti Kanker

Didalam daun bidara terdapat adanya senyawa yaitu berupa alkaloid, saponin, triterpenoid dan steroid yang memiliki efek sitotoksik sebagai antikanker.

Manfaat Daun Bidara Bagi Kesehatan:

Sebagai Anti Oksidan

Penelitian yang dilakukan oleh Haeria (2016) menyimpulkan bahwa ektrak daun bidara memiliki aktivitas antioksidan yang kuat, hal ini berkat kandungan plavanoid yang terkandung di dalamnya. Sehingga bagi tubuh dapat melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.

Sebagai Anti Depresan

Khasiat sebagai antidepresan pada daun bidara akibat kandungan alkaloid dan plavanoid yang efeknya pada otak menimbulkan potensi stimulasi susunan saraf pusat yang menghambat terjadinya depresi.

Mengendalikan Diabetes

Aktivitas antidiabetik ekstrak daun bidara diperoleh melalui mekanisme penghambatan enzim-enzim pemecah karbohidrat menjadi glukosa yang terdapat di saluran cerna, dua golongan enzim yang dihambat ialah Amilase dan Glukosidase. Berfungsi mempengaruhi pencernaan karbohidrat dan absorbsinya sehingga dapat mencegah peningkatan kadar glukosa darah setelah makan. (Aufar Rofyana Asy Syarofi)

Tags:
Daun bidara punya segudang manfaatManfaat daun bidaraManfaat buah bidara bagi kesehatanDaun bidara bisa tangkal kanker

Administrator

Reporter

Administrator

Editor