Presiden Joko Widodo saat menerima Menlu Malaysia Dato' Sri Ismail Sabri Yakoob. (biro pers)

Nasional

Jokowi Berharap Kunjungan Kenegaraan PM Malaysia Miliki Kesepakatan Pengaturan Koridor Perjalanan

Senin 18 Okt 2021, 23:17 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Presiden Joko Widodo berharap kunjungan Kenegaraan Perdana Menteri Malaysia PM Malaysia Dato' Sri Ismail Sabri Yakoob ada kesepakatan tentang pengaturan koridor perjalanan (travel corridor arrangement).

Dalam pertemuan itu, Kepala Negara didampingi Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Dalam pertemuan tersebut, Menlu Saifuddin Abdullah menyampaikan, rencana PM Malaysia ke Indonesia pada bulan November tahun ini.

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi mengungkapkan dalam pertemuan tersebut, Presiden menyampaikan bahwa Indonesia dan Malaysia akan dapat terus meningkatkan kerja sama.

"Tidak saja untuk kepentingan bilateral kita namun juga untuk perdamaian dan kesejahteraan kawasan," tutur Retno, Senin (18/10/2021).

Presiden menjelaskan pengaturan koridor perjalanan, menyangkut saling pengakuan sertifikat vaksin, dan saling mengenali sistem yang dipakai kedua negara (di Indonesia: PeduliLindungi).

Selain itu, dalam pertemuan tersebut, Presiden Jokowi menekankan kembali pentingnya isu pelindungan WNI di Malaysia dan akan terus memberikan perhatian terhadap isu tersebut.

"Hal ini selalu menjadi perhatian Presiden Jokowi setiap bertemu dengan PM Malaysia karena jumlah mereka yang cukup banyak dan pelindungan terhadap warga negara Indonesia di Malaysia selalu menjadi prioritas Presiden Jokowi,” ucap Retno.

Mantan duta besar Indonesia untuk Belanda ini juga mengatakan,
Presiden mengharapkan kerja sama untuk perlindungan ini semakin diperkuat.

Presiden  menyampaikan bahwa  kedua negara perlu untuk mulai mempersiapkan perjalanan yang aman termasuk untuk pelaku bisnis, tentunya dengan terus memperhatikan faktor kesehatan dan kondisi covid. (johara)

Tags:
Kunjungan KenegaraanMenteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP MarsudiKunjungan Kenegaraan Perdana Menteri Malaysia PM Malaysia Dato' Sri Ismail Sabri Yakoob

Reporter

Administrator

Editor