Meskipun posisinya di puncak klasmen sementara Formula1 2021 di geser oleh Max Verstappen, Lewis Hamilton menegaskan tidak merasakan tekanan apa pun. (Foto/mercedesamgf1.com)

F1

Digeser Verstappen Dari Puncak Klasemen, Hamilton Mengaku Tidak Ada Tekanan Dalam Perebutan Juara Dunia F1

Jumat 15 Okt 2021, 15:52 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Meskipun posisinya di puncak klasmen sementara Formula1 2021 di geser oleh Max Verstappen, Lewis Hamilton menegaskan tidak merasakan tekanan apa pun.

Pada balapan GP Turki pekan kemarin (10/10), pembalap Mercedes AMG Petronas Formula 1 ini harus puas untuk finis di posisi 5.

Sementara pesaingnya, yaitu Max Verstappen dari Redbull Racing Honda berada di urutan kedua, unggul enam poin di posisi puncak.

“Saya tidak merasakan tekanan apa pun, saya merasa sangat kedinginan,” ujar Hamilton, seperti dikutip Poskota.co.id dari Crash.net.

“Saya tidak suka kehilangan poin tapi begitulah adanya. Saya melakukan semua dengan maksimal di akhir pekan ini,” tambahnya.

“Kami belum melakukan penyetingan terbaik pada mobil. Saya pikir dua trek yang kami coba mungkin sedikit lebih cocok untuk, mobilnya terasa baik dan luar biasa akhir pekan ini,” ungkapnya.

“Mudah-mudahan ke depannya kami akan dapat lebih baik. Pada seri ini Valtteri tampil luar biasa, jika kami dapat terus tampil seperti itu akan sangat bagus bagi tim dan akan lebih baik lagi jika mobil mempunyai performa yang sama,” jelasnya.

Terlepas dari rumor keandalan Mercedes dengan tenaga mesinnya, Hamilton ragu dia harus mengambil penalti grid lagi di akhir musim.

"Hal tersebut benar-benar akan menguras tenaga namun bukan tugas saya untuk mengkhawatirkan hal itu," tambah Hamilton.

“Saya membiarkan orang-orang fokus pada itu, mesin pertama saya sangat bagus di 6 balapan pertama dan kami masih memiliki 2 hingga tiga mesin pada musim ini,” terangnya.

Tonton juga video “Pabrik Rumahan Tembakau Sintetis Digerebek Polisi”. (youtube/poskota tv)

"Semoga diseri kedepanya kami tidak harus kembali menganti mesin, namun saya tidak dapat memprediksi dengan pasti apa yang terjadi jelang akhir musim ini," tutup juara dunia 2020 ini. (iksan muhammad)

Berikut klasemen sementara F1 2021:

1. Max Verstappen RED BULL RACING HONDA 262.5
2. Lewis Hamilton MERCEDES 256.5
3. Valtteri Bottas MERCEDES  177
4. Lando Norris MCLAREN MERCEDES 145
5. Sergio Perez RED BULL RACING HONDA 135
6. Carlos Sainz FERRARI 116.5
7. Charles Leclerc FERRARI 116
8. Daniel Ricciardo  MCLAREN MERCEDES  95
9. Pierre Gasly ALPHATAURI HONDA 74
10. Fernando Alonso ALPINE RENAULT 58
 

Tags:
F1formula1klasmen sementara formula1 2021formula1 2021lewis hamiltonMax Verstappenpimpinan klasmen sementara f1 2021strategi mercedesRed Bull

Administrator

Reporter

Administrator

Editor