DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Warga Gang Ciliwung RT 05/ RW 01, Kelurahan Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Depok, dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat pria tanpa identitas di pinggir Kali Ciliwung, Rabu (13/10/2021).
Mayat tanpa celana itu ditemukan oleh seorang warga, Suban (52), sekitar pukul 06.05 WIB.
Terkejut, warga yang hampir setiap pagi beraktivitas di sekitar kali Ciliwung itu berteriak memanggil warga lain untuk memberitahukan soal adanya mayat. Hingga kemudian informasi itu diterima oleh anggota Binmas Kelurahan Kemiri Muka, Aiptu Rodjuddin.
Petugas tersebut langsung mendatangi lokasi dan membantu evakuasi.
"Sosok mayat adalah laki-laki dengan kondisi sudah membusuk dan dikerubungi lalat, diperkirakan mayat sudah 3 sampai 4 hari terendam," kata Aiptu Rodjuddin, usai membantu evakuasi bersama warga dan tim pencinta Kali Ciliwung.
Aiptu Rodjuddin menduga mayat tersebut bukanlah warga sekitar, melainkan berasal dari wilayah lain yang hanyut dan terombang-ambing di Kali Ciliwung hingga tersangkut di lokasi penemuan.
"Waktu saya datang mayat masih di dalam kali di tumpukan sampah, kondisi mayat tertelungkup, mengenakan baju berwarna biru tapi tidak memakai celana. Sementara alat kelamin membengkak, serta terdapat luka di kepalanya, mungkin kena benturan," ungkapnya.

Petugas tengah mengevakuasi mayat pria tanpa identitas yang ditemukan terapung di pinggiran Kali Ciliwung, Beji, Depok, Rabu (13/10/2021). (foto: poskota/angga pahlevi)
Setelah diangkat dari Kali Ciliwung, mayat tersebut langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS) Polri Kramatjati, Jakarta Timur, untuk diidentifikasi.
"Dari Polsek Beji kami minta keterangan surat visum lalu korban langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS Polri) Kramatjati Jakarta Timur untuk proses identifikasi lebih lanjut," ujarnya.
Beberapa Kali Terjadi
Menurutnya, peristiwa orang tenggelam di sepanjang aliran Kali Ciliwung sudah beberapa kali terjadi. Namun, tidak semuanya berhasil ditemukan.