Sempat dicuekin, saat ini Piagio Zip menjadi salah satu varian yang dicari pecinta skuter Tanah Air. (Foto/restomaxjakarta)

Motor

Piaggio Zip, Dulu Tak Dilirik, Sekarang Diburu Pecinta Sepeda Motor

Rabu 13 Okt 2021, 18:08 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Piaggio Zip yang dulunya tak dilirik, tetapi sekarang dicari oleh pencinta motor.

Seiring bermunculnya komunitas, bengkel-bengkel yang menangai Piaggio Zip ini semakin banyak dan ini tak lepas dari media sosial.

Zip ini diproduksi pada tahun 2010 dan terakhir produksi 2013, dimana skuter lansiran Itali ini hadir dengan dua tipe mesin, diantaranya 2 tak dan 4 tak.

Namun sayangnya untuk tipe mesin 2 tak sangat jarang ditemui di Indonesia.

Karena kelangkaanya, Piaggio Zip dengan mesin 2 tak dibandrol dengan harga yang cukup tinggi.

Piaggio Zip 2 tak  mengusung mesin dengan kapasitas 70 cc, sedangkan untuk bermesin 4 tak dengan kapasitas 96cc yang mampu memasok tenaga cukup mumpuni sebagai motor santai.

Selain itu konsumsi bahan bakarnya tidak terlalu boros.

Kebanyakan orang menyebut Piaggio Zip itu adalah vespa, Zip bukanlah Vespa, tetapi Piaggio skutik.

Vespa memang bagian dari produksi Piaggio selain dari varian Piaggio Fly, Piaggio Zip, Piaggio Liberty.

Scooter mungil ini dulunya tidak dilirik, tetapi sekarang sudah banyak orang yang mencari motor mungil ini, dan ridingnya yang stabil enak juga untuk daily.

Menurut bram, dari komunitas Piaggio Zip Enthusiast, “Motor ini mempunyai desain yang imut dan bentuknya mungil, beda seperti matic sekarang yang semakin membesar. Nilai populasinya pun sudah semakin langka, karena tahun produksi terakhir 2013".

“Pada 2019 permintaan akan skuter ini mulai melonjak karena dibukanya balap kelas piaggio zip tune up 130cc yang disenggelarakan pihak Vesparace seri 1 tahun 2019,” ujar Bram.

Sekarang harganya mulai perlahan-lahan merangkak naik.

Hal ini sering bermunculan komunitas-komunitas Piaggio Zip serta akun-akun sosial media seperti akun zip.enthusiast, zip.est dan zipownerbandung.

Piaggio Zip ini sudah banyak yang menjual melalui di akun-akun jual online dan di akun-akun sosial media, dengan relatif yang mulai mahal.

Hal tersebut dikarenakan Piaggio Zip ini sudah tidak ada lagi produksi dan untuk sparepartnya juga sudah tidak ada yang baru.

Dalam memenuhi kebutuhan spare  parts dapat mencari melalui di akun-akun sosial media.

Akan tetapi bengkelnya cukup banyak, bukan hanya bengkel resmi saja namun juga bengkel -bengkel umum spesialis Piaggio.

Skuter mungil ini juga sangat mudah untuk dimodifikasi, dimana terdapat part modifikasi seperti body depan, lampu depan dengan LED, custom jok, shock, knalpot, dan mengupgrade dibagian mesinnya.

Motor Piaggio Zip ini dijual mulai dari Rp8 juta sampai Rp12 juta, mungkin bisa lebih tergantung kondisi dan pemakaian, sudah dimodifikasi atau belum.

Video Hilang Kendali, Truck Pengantar Barang Hantam Truck Parkir di Tol Jakarta Merak. (youtube/poskota tv)

Untuk merawat motor Piaggio Zip tidak lah sulit kerena hampirsama dengan perawatan motor Jepang, seperti service rutin, membersihkan karburator, membersihkan cvt, pergantian oli mesin serta oli gardan serta dan pengecekan lainnya. (jodie agusta)

Spesifikasi Piaggio Zip: 
Panjang x Lebar    1.700x 680 mm
Jarak Sumbu Roda    1.200 mm
Jarak ke Tanah    110mm
Kapasitas Tangki Bahan Bakar    7 liter
Suspensi Depan    Teleskopik dengan peredam kejut
Suspensi Belakang    Peredam kejut double acting dengan 4 setting adjustable
Rem Depan    Cakram
Rem Belakang    Tromol
Ban Depan    Tubeless 100/80-10
Ban Belakang    Tubeless 120/70-10
Tipe Mesin    4-stroke, silinder tunggal, 2 katup, pendingin udara
Kapasitas    96cc
Daya Maksimum    4,2 kW @ 7.000 rpm
Torsi Maksimum    6,8 Nm @ 6.000 rpm 

Tags:
Piagio Zipharga piagio zipmotor hobiskuter italirentang harga piagio zipservis piagio zipcara rawat piagio zipmodifikasi piagio ziprestorasi piagio zip

Administrator

Reporter

Administrator

Editor