JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sepeda motor Yamaha Nmax warna putih bernopol B 4215 SJL, milik Kameramen salah satu TV swasta raib dicuri maling di Jl. Tebet Barat Dalam 8C No. 3 RT 04/05 Kel. Tebet Barat, Kec. Tebet, Jakarta Selatan. Kamis (7/10/2021) kemarin.
Korban Muhammad Ritduwan melaporkan kejadian ini ke Mapolsek Tebet pada Kamis 7 Oktober, siang, sekitar pk. 12:00 WIB.
"Baru tahu sekitar jam 10 pagi pas mau berangkat kerja, tiba - tiba motor sudah engga ada. Setelah cek CCTV, ketahuan (kejadian pencurian) terjadi sekitar jam 4 subuh," kata korban kepada wartawan Kamis 7 Oktober, malam.
Menurut korban, pelaku masuk ke dalam rumahnya seorang diri dan wajahnya terekam kamera CCTV. "Ada pelaku satu orang masuk ke dalam rumah, ketika dia masuk pagar, CCTV rekam wajah pelaku.
Ketika dia (pelaku) pas mau ngambil motor, dia (pelaku) tahu kalau didepan ada CCTV. Kemudian dia keluar lagi ambil jaket untuk menutupi wajahnya ketika mengeluarkan motor," imbuhRitduwan.
Ketika aksi pencurian terjadi, korban mengatakan bahwa pagar rumahnya tidak terkunci. Sebab pada jam tersebut pihak keluarga tengah sibuk berjualan makanan sehingga pintu pagar tidak terkunci.
Aksi pencurian motor itu juga viral di media sosial instagram. Dalam rekaman video itu, terlihat pelaku masuk ke dalam rumah yang terdapat motor Yamaha Nmax dan Honda PCX parkir berjajar depan belakang.
Pelaku dengan mudah mencuri motor Yamaha Nmax warna putih milik korban yang berada dibelakang motor Honda PCX.
Hingga kini, kasus pencurian motor itu masih ditangani Unit Reskrim Polsek Tebet.
Kapolsek Tebet Kompol Alexander Yurikho membenarkan adanya kejadian tersebut. Pihaknya juga sudah menerima laporan korban.
"Korban sudah lapor ke Polsek Tebet. Kita sudah lakukan olah TKP. Sementara proses penyelidikan masih berjalan," katanya. (adji)