Jangan Risau Ketika Kamu Salah Jurusan, Segera Lakukan 6 Faktor Ini!

Rabu 06 Okt 2021, 05:54 WIB
Jangan risau jika kamu merasa sudah salah dalam memilih juruan fakultas saat ini. Coba tekuni 6 hal ini. (Foto/Pinterest/grownandflown.com)

Jangan risau jika kamu merasa sudah salah dalam memilih juruan fakultas saat ini. Coba tekuni 6 hal ini. (Foto/Pinterest/grownandflown.com)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Salah jurusan kuliah merupakan suatu hal yang sangat menyebalkan, biasanya dialami oleh para mahasiswa baru.

Banyak sekali yang mengalami hal satu ini, apakah kamu salah satunya?

Jika berada di posisi ini, jangan terburu-buru untuk pindah jurusan bahkan putus kuliah, kamu bisa cari tahu terlebih dahulu penyebab kamu merasa salah jurusan itu apa.

Nah, ini beberapa hal yang bisa kamu lakukan jika kamu sedang merasa salah jurusan;

Jangan Merasa Terpuruk

Jika kamu merasa salah jurusan jangan langsung pesimis, tetap berfikir positif dan selalu menyemangati dirimu untuk bisa melalui masa-masa galau dalam perkuliahan.

Jalani apa yang harus kalian lakukan sambil memikirkan langkah selanjutnya dengan bijak.

Lakukan Belajar Bersama Teman

Dengan memiliki banyak teman bisa menjadikan kamu nyaman dengan keadaan perkuliahan kamu.

Jika jauh dari keluarga, maka teman bisa membantu kamu di saat membutuhkan bantuan atau menjadi salah satu tempat sharing kamu di saat kesusahan menjalani perkuliahan.

Memperdalam Jurusan yang Ditekuni

Buat kamu yang masih merasa kurang paham dengan jurusan yang sedang dijalani, kamu bisa memperbanyak informasi dengan mencari tahu lebih dalam jurusan itu.

Dari mencari tahu di web, tanya kepada dosen dan teman-teman sejurusan.

Tak hanya memperdalam informasi, tetapi cari tahu juga bagaimana cara melewatinya.

Menggabungkan Hobi dengan Jurusan

Salah jurusan bukan hal yang merugikan kok, dengan kamu salah jurusan kamu menambah kemampuan di bidang lainnya.

Setelah lulus kuliah kamu bisa menggabungkan hobi/bakat kamu dengan hal-hal yang sudah kamu dapatkan selama kuliah.

Bahkan kamu bisa menciptakan inovasi baru dari dua bidang kemampuan yang berbeda.

Melakukan Konsultasi dengan Dosen atau Akademik

Kamu bisa konsultasi dengan dosen pembimbing kamu, sama seperti namanya dosen pembimbing adalah seseorang yang akan membimbing kamu selama perkuliahan berjalan.

Sehingga kalian bisa konsultasi masalah salah jurusan kamu kepadanya yang nantinya kamu juga akan mendapatkan arahan yang tepat.

Yakin dengan Apa yang Sudah Dipilih

Ini adalah hal yang paling penting, percaya diri kunci yang bisa kalian pegang.

Usaha tidak pernah menghianati hasil dan tidak ada kesuksesan tanpa pengorbanan.

Sekarang kamu merasa kesusahan dalam menjalani perkuliahan tapi jangan pernah menyerah dan berhenti. 
Buatlah hari-hari kuliah kamu menyenangkan sampai akhirnya kamu merasa nyaman dengan salah jurusan ini.

Kalau kamu merasa jurusan yang sedang kamu pelajari saat ini nggak sesuai dengan passionmu, maka cobalah untuk melakukan beberapa hal di atas.

Jika kamu berada di posisi salah jurusan, kamu nggak perlu langsung memutuskan untuk berhenti dari jurusan tersebut. 
Carilah informasi sebanyak-banyaknya sambil dipikirkan matang-matang langkah kedepannya apa.

Semangat terus, ya! (Chindy Nathania)

News Update