POSKOTA.CO.ID - Marc Marquez berhasil menunjukkan kalau cuma dia yang layak menang di Circuit of The Americas (COTA), Amerika Serikat, Senin (4/10/2021) dini hari.
Start dari grid ketiga, pembalap Repsol Honda ini langsung mengambil alih posisi terdepan ketika melewati tikungan pertama.
Tanpa pikir panjang, pembalap kelahiran Catalunya itu langsung tancap gas hingga membuat gap lebar dari rombongan belakangan.
Marquez nyaris tak tersentuh oleh pembalap lain, hingga ia pun berhasil finish dengan sempurna di COTA.
Keberhasilannya membuktikan, kalau di COTA ini seolah hanya dia saja yang layak menang.
Kini Marquez memiliki tujuh kemenangan dari delapan edisi MotoGP di Amerika Serikat.
Di sisi lain, bagi pembalap Yamaha, Fabio Quartararo, hasil dengan finish kedua ini begitu penting.
Pasalnya, dengan hanya tersisa tiga seri balapan, ia dituntut untuk terus menjaga posisinya dengan mengamankan poin sebanyak mungkin.
Enggak heran, meski podium kedua di COTA ini, setelah finish ia tampak puas layaknya pemenang balapan.
Ia tahu, jika posisi kini tertekan setelah Francesco Bagnaia akhir-akhir ini memiliki performa yang sangat bagus.
Ia bahkan berhasil mengalahkan Pecco Bagnaia sejak selepas start di tikungan pertama.
Kelihatan ia tak begitu mengotot mengejar Marquez karena kondisi trek yang cukup riskan untuk mengambil risiko.
Dan bagi Bagnaia, meski start dari depan namun kali ini ia sama sekali tak bertaji di Austin.
Bahkan, Pecco sempat tercecer jauh hingga ke urutan lima disalip oleh Jorge Martin, Joan Mir dan Jack Miller.
Pecco terlihat kesulitan dengan kondisi trek yang berbahaya di beberapa sektor karena bumpy.
Namun, menjelang 10 lap terakhir justru Pecco memanas hingga berhasil melewati Mir, Miller hingga Martin.
Dengan Quartararo finish kedua, maka Pecco di seri kali ini kalah atau kehilangan empat poin atas Quartararo.
Sementara di klasemen sementara MotoGP 2021, yang semula berjarak 48 poin, kini Pecco tertinggal 52 poin dari Quartararo.
Hasil MotoGP Amerika Serikat 2021, COTA:
1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
2 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
3 Francesco Bagnaia ITA Ducati Team (GP21)
4 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
5 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP21)
6 Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)
7 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
8 Jack Miller AUS Ducati Team (GP21)
9 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
10 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
11 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
12 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
13 Andrea Dovizioso ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
14 Luca Marini ITA VR46 Avintia Ducati (GP19)
15 Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
16 Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16)
17 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
18 Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16)
19 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
20 Aleix Espargaro ITA Aprilia Gresini (RS-GP)
21 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP21)