Dua kelompok terlibat tawuran di Tebet, Jakarta Selatan. (Foto/Tangkapan Layar/Instagram/@updateinfojakarta)

Kriminal

Ngeri! 2 Kelompok Remaja Tawuran di Bukit Duri Jaksel, Polisi Jaring 3 Orang Beserta Sajam

Jumat 01 Okt 2021, 01:45 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polisi mengamankan tiga orang dan sejumlah senjata tajam terkait dugaan tawuran warga di kawasan Bukit Duri Tanjakan, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (30/9/2021) dinihari. 

Kapolsek Tebet Kompol Alexander Yurikho menuturkan, pihaknya mendapatkan informasi dari warga terjadi perselisihan di daerah Bukit Duri.

"Informasi dari warga terjadi perselisihan di daerah Bukit Duri setelah personel Unit patroli tiba di lokasi, perselisihan berakhir dengan diamankannya 3 orang yang diduga terlibat dalam perselisihan," kata Kapolsek.

Yurikho menjelaskan, selain tiga orang warga, polisi turut menyita sejumlah senjata tajam, stik golf, dan beberapa unit sepeda motor.

Lebih jauh, Yurikho masih enggan berkomentar lebih jauh. Pasalnya, proses pengusutan masih berjalan.

Diketahui, dugaan aksi tawuran itu viral di media sosial dan terekam kamera warga.

Salah satunya diunggah akun Instagram @updateinfojakarta.

Tertulis, dugaan tawuran itu melibatkan dua kelompok remaja Kamis dini hari sekitar pukul 03.30 WIB.

Dalam video tampak belasan remaja berhadapan saling menantang.

Beberapa di antara mereka melengkapi diri dengan senjata tajam.

Video tawuran ini punya mengundang ragam komentar dari pada netizen.

"Ketangkep mewek lu mak bpk lu yaa kasian noh," ujar akun bernama @yannie_aja_0629***.

Salah seorang netizen memberi informasi, jika tawuran ini kerap terjadi dalam beberapa hari belakangan ini.

"itu dari kemarenan min masih berlanjut sampe masuk2 gang, yaaAllah mana teriak2an terus bahasa binatang keluar smua, lagi enak2 tidur anak bangun nangis karna kaget sm suara tuh bocah2 astaghfirullah,, itu mereka kaga dicariin ape yaa sm orangtuanyaa," ujar akun bernama @mellykartikaputri****.

Simak video tawuran dua kelompok remaja di Tebet, Jakarta Selatan dengan tautan link di sini

Tags:
TawuranBlogrolltawuran di tebetpolisi ringkus 3 tersangka tawurandua kelompok remaja terlibat tawuran di tebetaksi remaja tawuran di tebet

Administrator

Reporter

Administrator

Editor