Empat Atlet Legenda Indonesia Ikut Kirab Api PON XX Papua

Kamis 30 Sep 2021, 10:39 WIB
Kirab Api PON XX di Merauke Libatkan Empat Atlet Legendaris. (foto/ponpapua)

Kirab Api PON XX di Merauke Libatkan Empat Atlet Legendaris. (foto/ponpapua)

Kordinator Bidang Upacara Sub PB PON XX Kabupaten Merauke, Sony Betaubun mengatakan kirab Api PON XX Papua 2021 melibatkan 214 pelari dengan jarak tempuh 10 kilo meter. 

Ratusan pelari ini terdiri dari pasukan inti (TNI/Polri) sebanyak 60 pelari, 4 mantan atlet nasional, 50 partisipan atlet voli dan anggota pramuka serta 100 pasukan Korem 174/ATW Merauke.

Rute kirab melewati tujuh titik cek poin yakni KPP Pratama Merauke, Perpustakaan Daerah Merauke, Hotel ITESE,  KFC , Tugu Pepera, Toko Sinar Jaya dan SBM Mart.  

“Jarak tempuh 10 kilometer dengan rute dimulai dari Bandara Mopah Merauke menuju jalan raya Mandala, Brawijaya dan diakhiri di Kantor Bupati Merauke,” ungkap Betaubun, 
Dan untuk memeriahkan kirab tersebut, 16 kelompok suku dan sanggar tari bakal menampilkan tarian khas Papua. 

Ditempat terpisah, petugas kesehatan seksi primer Dinas Kesehatan Kabupaten Merauke, Susana Kwayo mengatakan hingga Rabu petang tercatat 250 peserta maupun pendukung kirab api PON XX Papua yang sudah menjalani pemeriksaan swab Antigen.

Video: Ngaku Berpangkat Kolonel Tapi Beri Hormat Saja Nggak Bisa (youtube/poskota tv)

“Kirab api PON di Merauke memberlakukan protokol esehatan (prokes) secara ketat. Seluruh peserta maupun masyarakat yang terlibat dalam acara ini wajib prokes dan wajib Antigen,”pungkasnya.

Berita Terkait

News Update