Setelah Ramai Diberitakan, Raja Angling Dharma di Pandeglang Kini Menutup Diri

Kamis 23 Sep 2021, 20:15 WIB
Kerajaan Angling Dharma telah berdiri sejak belasan tahun di Pandeglang. (Foto/yusuf) 

Kerajaan Angling Dharma telah berdiri sejak belasan tahun di Pandeglang. (Foto/yusuf) 

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Warganet belakangan ini dihebohkan dengan adanya seorang pria yang mengaku-ngaku sebagai Raja Angling Dharma di Kabupaten Pandeglang, Banten. 

Raja tersebut yakni seorang pria berusia lanjut yang diketahui bernama Iskandar Jamaluddin Firdaus. Rumahnya, yang kerap disebut-sebut sebagai kerjaan Angling Dharma-nya itu sendiri berada di Desa Pandat, Kecamatan Mandalawangi, Pandeglang, Banten.

Kerajaanya nampak megah dengan dilengkapi barang-barang antik seperti kuda, singgasana tempat duduk, dan masih banyak lainnya.

Bagian depan rumahnya tampak berdiri beton menyerupai istana kerajaaan yang dilengkapi dengan pagar dan sejumlah instrumen penjagaan yang super ketat.

Di bagian atas dindin rumah pun terukir sebuah tulisan 'Angling Dharma' lengkap dengan bendera merah putih raksasa di bawahnya.

Namun, setelah viral di media massa, rumah itu kini nampak sepi. Bahkan tertutup untuk warga setempat ataupun wartawan yang ingin meliput. 

Sang raja pun enggan keluar dan menutup diri setelah dirinya viral di media massa.

Ki Jamil salah satu pengawalnya, mengatakan bahwa sang baginda raja sedang tidak ada di rumah.

"Baginda raja menyampaikan bahwa saat ini sedang tidak dirumah, dan juga belum berkenan untuk diwawancarai," kata Ki Jamil kepada wartawan, Kamis (23/9/2021).

Katanya, para wartawan pun diharap bersabar. Dan untuk pemberitaannya bisa ditanyakan melalui dirinya terlebih dahulu. 

"Jadi kalau ada hal-hal yang mau ditanyakan soal beliau, bisa langsung ke saya saja. Sudah dizinkan sama beliaunya," katanya.

Berita Terkait

News Update