Seru! Jessica jadi Saksi Pembunuhan Hartawan, Al Punya Rencana Baru untuk Elsa? di Ikatan Cinta 23 September 2021

Kamis 23 Sep 2021, 12:40 WIB
Jessica jadi Saksi Pembunuhan Hartawan di Ikatan Cinta 23 September 2021 (YouTube/RCTI)

Jessica jadi Saksi Pembunuhan Hartawan di Ikatan Cinta 23 September 2021 (YouTube/RCTI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Semakin hari, Ikatan Cinta memang terus membuat para penggemarnya penasaran.

Terlebih lagi konflik Ikatan Cinta semakin sulit ditebak, hingga membuat alur ceritanya semakin seru.

Di episode Ikatan Cinta kali ini, tampaknya Aldebaran akan membuat rencana untuk Elsa dan sosok Jessica akan semakin terkuak.

Berikut sinopsis Ikatan Cinta 23 September 2021:

Aldebaran dan Andin mengunjungi Elsa, secara tak terduga Elsa malah bersikap baik dan begitu bahagia melihat kedatangan Andin.

Sambil menatap Andin, Elsa minta agar menyampaikan salamnya ke Nino. Tampaknya ia sangat rindu.

Aldebaran yang duduk di samping Andin tampak begitu terpukul melihat kondisi Elsa yang seperti ini.

Al kemudian akan merencanakan sesuatu untuk Elsa demi Andin. Apakah Aldebaran akan bebaskan Elsa dari jerat hukuman?

Selain itu, yang membuat semakin penasaran adalah, peran Jessica yang tampaknya akan menjadi kunci untuk mengungkap kasus teror keluarga Aldebaran.

Terlebih lagi, Jessica juga disebut-sebut akan menjadi saksi kunci tewasnya Hartawan ayah Aldebaran.

Aldebaran menduga kehadiran Jessica ada hubungannya dengan kematian Pak Hartawan. Sehingga suami Andin itu ingin mencoba mencari keterangan soal Jessica.

Kondisi Jessica saat ini terlihat memilukan juga, diduga karena ada pengaruh dari dirinya saat melihat pembunuhan.

Di sisi lain, Papa Surya secara tak sengaja akan berpapasan dengan sosok peneror keluarga Aldebaran.

Saat berpapasan, HP si peneror terjatuh di depan Papa Surya, tanpa sengaja, Papa Surya melihat isi chat dari sosok peneror Aldebaran tersebut.

Betapa kagetnya Papa Surya melihat bahwa mobil yang dikendarai Aldebaran sedang diawasi olehnya.

Ponsel itu kemudian diserahkan oleh Papa Surya agar pekau tidak curiga, Setelah peneror Aldebaran pergi, Papa Surya menelepon Aldebaran untuk meminta waspada.

Papa Surya menanyakan kabar Aldebaran, selain itu ia juga menanyakan lokasi keberadaan Aldebaran.

Aldebaran yang sudah mengunjungi Elsa, menjawab bahwa ia hendak pulang dari Bandung, Secara tak terduga ternyata si peneror mendegar percakapan Papa Surya dan Aldebaran.

Tampaknya nyawa Papa Surya akan terancam usai membocorkan rencana jahat si peneror yang sudah mengintai Aldebaran.

Di sisi lain, Aldebaran sangat berharap jika Jessica bisa membantunya mencari jalan keluar soal teror pada keluarganya dan dalang pembunuhan Hartawan.

Aldebaran pun sempat menghampiri Jessica saat itu sedang menelepon papanya yang lama tak menjenguknya.

Aldebaran pun curiga, apakah Jessica yang dilihatnya di tempat rehabilitasi adalah sekertaris pribadi Haratawan atau bukan.

Namun, di cerita sebelumnya disebutkan jika Hartawan adalah ayah kandung Jessica. Jika yang ditelepon Jessica adalah Hartawan, apakah ayah Aldebaran masih hidup?

Lantas bagaimana kelanjutan kisahnya? saksikan keseruan sinetron Ikatan Cinta di RCTI+ malam ini pukul 19.45 WIB, anda bisa juga bisa menyaksikan tayangan Ikatan Cinta melalui Vidio.com.

Perhatian, konten SINOPSIS SINETRON IKATAN CINTA semata-mata bukan untuk mendahului isi cerita, artikel ini hanya bertujuan hanya untuk menghibur penonton setia Ikatan Cinta. (cr09)

Berita Terkait
News Update