Suasana Gelangang Samudra masih dalam kondisi sepi meskipun telah dibuka kembali bagi pengunjung. (Foto/chindy nathania)

Jakarta

Masih Sepi, Kondisi Gelangang Samudra Setelah PPKM Level 4

Rabu 22 Sep 2021, 12:48 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mulai melakukan uji coba pembukaan tempat wisata.

Salah satunya Gelangang Samudra yang berada di Ancol Jakarta.

Sebelum melakukan check in tiket setiap pengunjung diberikan hand sanitizer, antrian diberikan jarak 2 meter dan kursi area pertunjukan pun diberi jarak.

Kondisi Gelangang Samudra saat weekday sangatlah sepi tak seperti weekend yang ramai.

“Kalau weekend baru lebih rame," ujar salah satu petugas, Selasa (21/9/2021).

Karena sepi menyebabkan banyaknya area wahana yang tutup dan tidak terawat.

Sepi pengunjung menyebabkan beberapa wahana ditutup seperti, bom –bom car, 5D cinema dan pertunjukan pinguin.

“Untungnya tadi dapet kesempatan buat masuk ke area karantina pinguinnya dan bisa ngasih makan langsung," ungkap Elvina. 

Tak hanya itu, stand makanan yang juga banyak yang masih tutup.

Namun tenang saja pengunjung tetap masih bisa menikmati wahana yang ada di Gelangang Samudra ini, diantaranya melihat pertunjukan singa laut, lumba – lumba dan underwater show.

Tak hanya pertunjukan, arena bermain seperti wahana mola – mola dan ubur – ubur juga msih bisa dinikmati.

Sayangnya area outdoor terdapat banyaknya daun – daun kering yang berserakan termasuk area mushollanya.

Video Penemuan Bayi di pembuangan Sampah, Diduga Belum Lama Dibuang Oleh Ibunya. (youtube/poskota tv)

“Tadi saya ingin sholat di mushola samping area dolphin show, tapi di dalem mushollanya banyak daun – daun kering terus kotor," ungkap Elvina salah satu pengunjung. 

“Tapi saya jadi ngerasa lebih nyaman karena sepi. Ga worry karena ada kerumunan orang,” tambah Elvina. Selasa (21/9/2021).

Bagi kalian yang sudah bosan di rumah saja, Gelangang Samudra bisa menjadi salah satu pilihan untuk berlibur bersama keluarga ataupun teman teman.

Eits, saat ini ada potongan 20% untuk tiket masuknya loh.

Jadi udah siap liburan di Gelangang Samudra?

Tetap patuhi protokol kesehatan ya! (chindy nathania)

Tags:
gelangang samudra ancolkondisi gelangang samudra ancolsuasana gelangang samudra ancolsyarat masuk gelangang samudra ancolgelaran acara gelangang samudra ancol

Administrator

Reporter

Administrator

Editor