Sinopsis Ikatan Cinta 2 September 2021 (Instagram/@ikatancinta.mncp)

Film

Gawat! Elsa Coba Bunuh Bayi di Kandungan Andin, Aldebaran Ungkap Sosok yang Menerornya? di Ikatan Cinta 2 September 2021

Kamis 02 Sep 2021, 11:30 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinetron Ikatan Cinta kini semakin menunjukkan eksistensinya di layar kaya Indonesia.

Tampaknya, Ikatan Cinta semakin populer dan kian digemari oleh para penggemarnya, hal itu tentu saja karena didukung oleh alur cerita yang seru.

Selain itu, Ikatan Cinta memang sangat membuat para penggemarnya penasaran, karena begitu banyak konflik yang terjadi.

Lantas bagaimana kisah Ikatan Cinta 2 September malam ini? berikut sinopsisnya:

Di episode sebelumnya, di Ikatan Cinta menceritakan Aldebaran yang menyelamatkan Mama Rosa. Tali sepatu Mama Rosa terlepas dan timbulkan malapetaka.

Bersamaan dengan itu, secara tidak disangka Reyna melihat ada gerobak bakso yang meluncur kencang yang akan menabrak Mama Rosa saat sedang fokus pada sepatunya.

Gerobak pun meluncur dengan cepat, namun seketika Aldebaran menghadangnya, beruntung Mama Rosa tidak terluka, namun suami Andin itu terlihat geram pada tukang bakso.

Di episode kali ini, Andin tampaknya menjenguk Elsa yang sedang menekam di penjara bersama Mama Sarah.

Setelah Andin dan Al sampai di lapas, Elsa dipanggil oleh sipir penjara kalau ada orang yang akan menjenguk dirinya.

Elsa pun penasaran siapakah yang datang menjenguknya, namun pada akhirnya ia kecewa setelah melihat ternyata Andin dan Al yang datang.

Elsa pun terlihat marah. Ia masih menyimpan dendam kepada Andin karena membuat hidupnya jadi hancur.

Elsa pun cuek akan kedatangan Andin dan Al, ia menanyakan mau apa lagi Andin datang menjenguk dirinya dan apakah Andin belum puas melihat hidupnya hancur.

Elsa juga mengatakan Andin sangat tega memberitahu Nino soal identitas asli Reyna, hingga membuat Nino tak ingin lagi bertemu dirinya.

Elsa pun semakin murka hingga mencoba mencelakai Andin dengan memukul perut Andin yang sedang mengandung .

Keributan akhirnya bisa dihindari, beruntung ada sipir penjara yang langsung menghalangi Elsa dan akhirnya membawanya kembali ke dalam sel tahanan.

Belakangan ini keluarga Al diteror sosok tak dikenal, namun pada akhirnya identitas orang yang berusaha mengganggu kehidupan keluarga Aldebaran terkuak.

Setelah ditelusuri ternyata orang itu adalah suruhan Ricky. Lantas bagaimana kisah selanjutnya? saksikan Ikatan Cinta malam ini di RCTI pukul 19.45 WIB. (CR09)

 

Tags:
Elsa coba bunuh bayi AndinSinopsis Ikatan Cinta 2 September 2021Nino bisa lihat Reyna lagi di Ikatan CintaAldebaran ungkap penerornya di Ikatan Cinta

Administrator

Reporter

Administrator

Editor