JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Malam ini Ikatan Cinta akan kembali tayang untuk menghibur para penggemarnya.
Dengan khas cerita yang menarik, Ikatan Cinta malam ini tentunya tidak akan kalah seru dari episode sebelumnya.
Mengingat alur cerita Ikatan Cinta semakin hari akan semakin membuat para penontonnya geregetan.
Lantas bagaimana sinopsis Ikatan Cinta 5 September 2021 malam ini? berikut jalan ceritanya:
Di episode sebelumnya, Cathrine sangat sering diminta tolong Nino soal Reyna. Awalnya Cathrine mengikuti perintah Nino. Namun lama-lama Nino dianggap berlebihan, sampai-sampai Cathrine membentak Nino dan menolak untuk diperintah lagi.
Mengingat Cathrine juga sudah tahu kalau Reyna merupakan anak kandung Nino. Ia tak ingin mengecewakan Aldebaran dan Andin yang telah mengurus Reyna dari kecil.
Sontak saja Nino tak terima dibentak, ia malah berkata kalau Cathrine tak tahu diuntung karena sudah dibantu Nino untuk bekerja bersamanya.
Cathrine pun tak menyesal, ia juga memutuskan untuk pergi dan tak memperdulikan Nino yang buta.
Episode hari ini
Saat ini keluarga Aldebaran sedang diteror oleh sosok tak dikenal, bahkan pelaku juga mengincar Mama Rosa.
Tak menutup kemungkinan Mama Rosa bisa terbunuh lantaran teror mengerikan itu, karena sudah beberapa kali ia hampir celaka.
Tak ingin melihat nyawa ibunya dalam ancaman, Aldebaran semakin mengetatkan pengamanan di rumah.
Aldebaran tak tinggal diam, ia akan mengungkap misteri dalang dari teror yang menargetkan keluarganya.
Terbaru, mobil yang ditumpangi Rendy dan Mama Rosa juga kecelakaan, beruntung keduanya selamat.
Aldebaran dengan segera pergi ke bengkel untuk memeriksa mobil Rendy yang hampir merenggut nyawa.
Setelah dilakukan serangkaian pemeriksaan kendaraan, montir memberikan informasi mengejutkan. Ia mengatakan bahwa ada yang telah sengaja sabotase mobil untuk mencelakakan.
Pasalnya, montir tersebut menemukan bahwa kabel rem yang ada di mobil Rendy terpoton dengan sengaja.
Kehidupan keluarganya kian terusik membuat Aldebaran tidak tinggal diam. Ia tidak ingin kejadian ini terus menimpa anggota keluarga lainnya, terutama Andin.
Sontak Aldebaran melakukan diskusi darurat dengan Angga dan Rendy soal aksi teror yang muncul secara bertubi-tubi.
Lalu bagaimana kisah Ikatan Cinta selanjutnya? Saksikan terus malam ini pukul 19.45 WIB di RCTI. (cr09)