Buktikan ketangguhan motor listrik Gesits, bikers ini lakukan Solo Touring Jakarta-Mandalika sejauh 3000Km. (foto/gesits rider)

Motor

Wow, Bikers Ini Berhasil Solo Touring Jakarta-Mandalika 3.000 KM Pakai Motor Listrik Gesits

Kamis 26 Agu 2021, 15:33 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah melakukan solo touring Jakarta-Mandalika yang berjarak lebih dari 3.000 KM dan ditempuh selama 11 hari, Akhirnya Maman Suparman yang akrab disapa Kang Maman ini tiba kembali di Jakarta.

Berawal dari menggunakan motor listrik untuk keperluan sehari-hari seperti ke kantor dan aktivtas lainnya, salah satu anggota GESITS Riders Indonesia atau disingkat GRID memutuskan untuk mencoba menggunakan motor listrik untuk solo touring jarak jauh Jakarta-Mandalika.

Berangkat pada Sabtu (14/8/2021) dari Jakarta dengan berbekal delapan baterai, dan sampai di Jakarta kembali pada Selasa (24/8/2021).

Pria asal Cirebon ini memang sengaja menggunakan motor listrik buatan anak bangsa untuk menempuh jarak ribuan kilometer.

“Saya ingin menunjukkan kepada masyarakat luas bahwa Indonesia memiliki sepeda motor ramah lingkungan dengan kualitas yang bisa dibanggakan," ujar Kang Maman.

Selain itu, Ia juga ingin membuktikan kepada masyarakat Indonesia untuk tidak takut menggunakan sepeda motor listrik.

“Pakai motor listrik itu tidak perlu takut dengan jarak, Untuk mengecas bisa dilakukan di manapun berada, karena setiap ada colokan, sebenarnya di situ kita bisa mengecas baterai," jelasnya.

Maman pun bercerita, bahwa dirinya sepanjang perjalanan tidak merasa kesulitan untuk mengecas baterai motor listrik.

Dia bisa mengecas baterai di penginapan, bahkan saat dikapal ferry penyeberangan dari Bali menuju ke Lombok pun Kang Maman memanfaatkan waktu untuk mengecas baterai motor listrik GESITS.

Saat ditanya terkait kendala, Ia pun mengatakan tidak ada kendala. Tanjakan bisa ia libas. Hujan pun tetap jalan tidak ada masalah.

“Motor listrik buat nanjak Enak, buat jalan jauh juga sangat nyaman karena tidak ada getaran," ungkapnya.

Dalam perjalanannya, Kang Maman sempat singgah dibeberapa kota besar seperti Bandung, Yogyakarta, Madiun, Malang, Banyuwangi, Denpasar, Mataram dan Kembali ke Jakarta melalui jalur utara melewati Surabaya, Semarang, dan Cirebon.

Di setiap kota tersebut bikers ini disambut oleh anggota komunitas GRID dan mengunjungi dealer sepeda motor listrik GESITS yang ada di kota-kota yang dia lewati.

Saat tiba di pulau Lombok, Kang Maman pun sempat mengunjungi sirkuit Mandalika yang menjadi titik akhir perjalanannya sebelum Kembali ke Jakarta.

Maman juga menjelaskan, kedepannya ia berencana untuk melanjutkan perjalanan berikutnya menuju Kilometer Nol di Sabang, namun saat ditanya terkait waktunya ia belum bisa memastikan.

Harapan kedepannya, Komunitas Motor listrik seperti GRID bisa terus berkembang, dan masyarakat Indonesia tidak lagi takut untuk menggunakan motor listrik untuk sehari-hari. (iksan muhammad)

Tags:
GESITS Riders Indonesiagridsolo touringjakarta-mandalikaMotor Listrikskuter listrikgesitsmotor buatan indonesiakang mamanbikersanak motorkomunitas motorberita roda duaclub motorSolo Touring Jakarta-Mandalika 3.000 KM Pakai Motor Listrik GesitsBikers Ini Berhasil Solo Touring Jakarta-Mandalika 3.000 KMSolo Touring Jakarta-Mandalika 3.000 KMmotor listrik gesits

Reporter

Administrator

Editor