Baim Wong mengecek proyek pembangunan rumah baru yang molor. (foto: Screenshoot Youtube/ Baim Paula)

Seleb

Proyek Pembangunan Rumah Molor Hingga Ditumbuhi Rumput dan Tergenang Air, Baim Wong: Kapan Siapnya Ini?

Jumat 16 Jul 2021, 12:25 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Baim Wong akhirnya mendatangi rumah baru setelah sekian lama tak menengok proyek pembangunannya.

Pantauan poskota.co.id melalui video yang diunggah dikanal youtube @Baim Paula, dia menarik nafas panjang saat melihat proyek rumah baru tersebut.

"Ini sudah tumbuh tanaman disana, air juga tergenang. Padahal ini mahal semua (material). Tapi begitulah," sebut Baim Wong sambil menghela nafas.

Berdasarkan unggahan video itu Baim Wong sempat marah besar, ketika mengecek pembangunan rumah dua bulan lalu dan ternyata progres masih bagian sangat lamban hanya bagian pondasi. Padahal suami Paula Verhoeven itu selalu mengeluarkan upah Rp25 juta per minggu untuk tukang.

Kemudian Baim Wong mengajak cerita security yang menjaga proyek rumahnya. "Kapan siapnya ini?" tanya Baim Wong. Mendengar itu security itu menggeleng tak juga bisa mengetahui kapan selesainya.

Lalu Baim Wong menyebut saat ini dirinya sudah mendapatkan kontraktor yang akan melanjutkan pekerjaan tersebut.

"Kita sudah oke sama kontraktor. Karena waktu videonya jadi heboh, ramai kontraktor menghubungi. Dan ini akan dilanjutkan," sebut Baim Wong dalam video tersebut.

Video berjudul 'Ga Ada Kabar, Diem2 Rumah Udah Jadi Dong!!' dan sudah ditonton 2,8 juta.

Para netizen atau warganet banyak yang bersimpati kepada ayah Kiano itu. @Taufik Hidayat: "Ujiannya berat. Hasilnya pasti memuaskan, semoga lancar ya."

@richa Ekasari Septiyani: "Perasaan gak ada yang berkembang dan kemajuan dari vlog ysng pertama rumahnya, kasian bang Baim."

@Adhisty Genno: "Ganti kontraktor dan agent yang sama kayak Rans Boss Baim, mungkin agak mahal bayarannya tapi bisa cepat selesai. Mudah mudahan bisa tanya tanya sama boss Rans."

@Nofu Susanti: "Semoga pengerjaannya cepat ya bossque setelah tertunda, aamiin.

Tags:
baim wong kunjungi proyek rumah barubaim wong bangun rumah baruprogres pembangunan rumah baim wong

Reporter

Administrator

Editor