Lagi kurang fit? Karantina Diri

Kamis 08 Jul 2021, 06:30 WIB
Karikatur: Lagi kurang fit? Karantina diri. (Kartunis/Poskota.co.id)

Karikatur: Lagi kurang fit? Karantina diri. (Kartunis/Poskota.co.id)

Kita, Indonesia melakukan PPKM Darurat bagian dari upaya menekan lonjakan kasus. Karenanya menjadi kewajiban bersama untuk menjalankannya.

Melanggar aturan tak ubahnya kian memperparah keadaan.

Tetap berada di rumah – karantina diri adalah solusi efektif, apalagi jika sedang kurang fit. Selain, tentunya selalu memakai masker, rutin mencuci tangan dengan sabun setidaknya selama 20 detik setelah memegang benda yang sebelumnya diduga telah dipegang orang lain di ruang publik, seperti barang belanjaan, menerima paket.

Menutup mulut saat batuk dan bersin, meski memakai masker. Tak kalah pentingnya kurangi aktivitas keluar rumah, senantiasa jaga jarak dan hindari kerumunan. (Jokles).

News Update