JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Konflik rumah tangga pasangan Nindy Ayunda dengan suaminya, Askara Parasady Harsono nampaknya masih berlanjut.
Enam bulan diam, keluarga Askara Parasady Harsono mendadak muncul ke publik membawa polemik baru.
Adik Askara, Kinenta Harsono tiba-tiba mengungkapkan keluarganya mendapat teror tal lama usai sang kakak digugat cerai.
Kinenta menyebut ada oknum yang mencoba mengaitkan permasalahan rumah tangga sang kakak dengan keluarganya.
"Karena dengan adanya permasalahan mereka (Askara dan Nindy Ayunda), adanya teror ke keluarga," kata Kinenta Harsono dalam jumpa pers virtual, Kamis (1/7/2021).
Kinenta mengatakan teror tersebut diterima kepada ayah, ibu, kakak, istri bahkan ke pejabat masyarakat sekitar, RT.
"Ada buktinya oknum meneror tokoh masyarakat tempat tinggal Papa, isinya tentang perempuanlah yang dikaitkan dengan papa saya," terangnya.
Selain itu, Ibunya diteror dengan kiriman bunga yang dibuat seolah hadiah dari pria lain. Belum lagi, kakaknya yang tiba-tiba dikirimkan celana dalam perempuan tak jelas.
"Istri saya dilaporkan, kakak pertama saya dikirimkan celana dalam, istri kakak saya diteror di Instagram," lanjut adik ipar Nindy Ayunda tersebut.
Kinenta menegaskan bahwa teror-teror ini mulai masuk pada Februari 2021, lalu. Alasan akhirnya dia membongkar ini di publik lantaran aksi teror yang sudah keterlaluan.
"Saya selama ini diam, enam bulan ini baru kali ini saya bicara karena sudah terlalu banyak teror ke keluarga kami," tuturnya.
Lebih lanjut, Kinenta mengaku sejauh ini keluarganya belum akan mengambil tindakan hukum.
Pasalnya hingga kini, belum diketahui juga siapa dalang dibalik teror-teror ini.
Diketahui, Penyanyi Nindy Ayunda menggugat cerai Askara pada Februari, lalu. Keduanya resmi diputuskan cerai dari Askara Parasady Harsono, Kamis (6/5/2021).
Gugatan cerai Nindy Ayunda diputuskan secara E-court oleh Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Selain gugatan cerai, sejumlah gugatan yang dikabulkan oleh Majelis Hakim. Diantaranya hak asuh dan nafkah anak.
Namun, Askara Parasady harsono mengajukan banding atas putusan gugatan cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Hal ini ini disampaikan oleh kuasa hukum Askara, M Muslih.
M Muslih mengungkapkan pengajuan banding cerai tersebut dilakukan pada Rabu (19/5). (cr07)