Ilustrasi pelaku terorisme (Foto: Indiandefencereview/Ilustration)

Kriminal

Terduga Teroris di Jaktim Penerima Senjata Api, Diringkus Saat Menerima Paket

Kamis 01 Jul 2021, 22:40 WIB

DUREN SAWIT, POSKOTA.CO.ID - Diamankannya D terduga teroris dari rumahnya di Jalan Swakarsa 1-B, Kelurahan Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur, berlangsung sangat cepat.

Dimana ada delapan orang petugas kepolisian berpakaian preman yang kala itu itu melakukan aksi penyergapan.

Rizky, 29, warga sekitar mengatakan, aksi penangkapan yang dilakukan terhadap rekannya berlangsung sangat cepat dan singkat.

Dimana awalnya ada sebuah mobil cargo pembawa paket yang tiba didepan rumah terduga teroris tersebut.

"Sekitar jam 9 ada mobil paket datang ke rumah D yang mengantarkan barang," katanya, Kamis (1/7).

Dikatakan Rizky, ketika mobil berhenti dan mengetuk pintu, masih terlihat biasa saja.

Dan ketika D keluar rumah, delapan orang polisi berpakaian preman langsung dengan seketika menyergapnya.

"Langsung digiring kedalam rumah, biar nggak ramai. Cuma habis itu polisi pakai seragam langsung pada datang ke rumah D," tuturnya.

Dalam penangkapan itu, kata Rizky, ia pun tak tahu barang apa yang diterima rekannya.

Namun berdasarkan informasi yang didapat, barang yang dipesan D merupakan senjata api.

"Nggak tahu barang yang diturunin, cuma kata orang-orang isinya ada senjata api dan peluru, senjatanya Laras panjang," imbuhnya.

Sebelummya Pengangkatan terduga teroris yang dilakukan Densus 88 Anti Teror di sebuah rumah di Jalan Swakarsa 1-B, Kelurahan Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur, terkait penerima paket.

Pria berinisial D diketahui sebagai penerima paket yang berisi senjata api rakitan.

Kapolres Jakarta Timur, Kombes Erwin Kurniawan mengatakan, memang benar Rabu (30/6) kemarin tim Densus 88 Anti Teror meringkus seorang pria.

Lelaki berinisial D merupakan pengembangan dari penangkapan yang dilakukan di Jakarta Barat.

"Penangkapannya kemarin, sekitar pukul 09.00 WIB yang dilakukan oleh tim densus," katanya, Kamis (1/7). (ifand)

Tags:
TerorismeKelurahan Pondok Kelapaduren-sawitjakarta timurkapolres-jakarta-timurKombes Erwin Kurniawan

Administrator

Reporter

Administrator

Editor