BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Bed Occupancy Rate (BOR) atau keterpakaian ruang isolasi di Kota Bekasi mengalami penurunan. Hal itu sejalan dengan tingkat kesembuhan dari Covid-19 di Kota Bekasi yang kini mengalami kenaikan.
"Per 30 April ini, ketersediaan ruang isolasi mengalami penurunan dari 50,39 persen sekarang jadi 46,45 persen," jelas Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi melalui surat keterangan, Senin (10/5/2021).
Berikut ketersediaan ruangan isolasi di rumah sakit di Kota Bekasi:
1. RSUD dr. Chasbullah Abdulmajid dari 152 TT (tempat tidur) terisi 89 TT.
2. RSUD type D Bantargebang dari 31 TT terisi 10 TT
3. RSUD type D Jatisampurna dari 25 TT terisi 3 TT
4. RSUD Type D Pondok Gede dari 35 TT terisi 1 TT
5. RSD GOR dari 112 TT tidak ada pasien di dalamnya alias zero pasien
6. RSD Bekasi Utara dari 100 TT terisi 2 TT. (cr02)