Check Poin Penyekatan di Pasar Jumat. (foto: adji)

Jakarta

Pelanggar Prokes Covid-19 Masih Mendominasi Lokasi Check Point di Pasar Jumat

Senin 10 Mei 2021, 15:03 WIB

KEBAYORAN LAMA, POSKOTA.CO.ID – Pelanggaran protokol kesehatan (Prokes) mendominasi di Checkpoint Pasar Jumat Jl. Ciputat Raya, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (10/5/2021).

Menurut Kanit Lantas Polsek Kebayoran Lama AKP Marsiyono menuturkan dari temuan checkpoint tersebut pihaknya menemukan enam orang pelanggar prokes Covid-19.

"Masih soal prokes, hingga siang (sedikitnya) 6 pelanggaran prokes, tiga pengendara mobil dan tiga pengendara sepeda motor," kata Marsiyono di lokasi.

Dia menjelaskan, pelanggaran prokes guna mencegah covid-19 yakni tidak memakai masker itu diketahui dari pantauan petugas di tepi jalan.

Pengendara mobil maupun sepeda motor yang tidak mengenakan masker langsung diberhentikan. Sebagian besar pengendara mengaku tidak memakai masker karena lupa.

"Misalkan pada pengendara mobil, kami lihat di mobilnya ada masker tapi tidak memakainya," ungkap Marsiyono. Bagi pengendara yang melanggar prokes, petugas kepolisian  menyerahkannya kepada Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) yang turut ikut memantau di lokasi.

Anggota Operasional Satpol PP Kecamatan Kebayoran Lama Agus Subianto mengatakan, pendekatan persuasif dikedepankan bagi pengendara yang terbukti melanggar prokes.

"Yang tidak memakai masker diberikan gratis dan juga kami imbau memakai masker meski tengah berkendara," tutur Agus. (adji)

Tags:
check poin pasar jumatpelanggar prokessanksi sosial pelanggar prokesSatgas Covid-19Ingat Pesan Ibupakai maskercuci tanganJaga Jarakhindari kerumunan

Novriadji Wibowo

Reporter

Administrator

Editor