Bendera Arab Saudi. (ilustrasi/ist)

Internasional

Arab Saudi Melarang Hotel dan Masjid Menggelar Buka Puasa Bersama di Bulan Ramadhan Tahun Ini 

Sabtu 27 Mar 2021, 07:11 WIB

ARAB SAUDI, POSKOTA.CO.ID -  Pemerintah Arab Saudi melarang kegiatan buka puasa bersama dan sahur bersama di restoran. Tidak hanya itu kegiatan serupa juga berlaku dengan melarang masjid menyediakan makanan untuk buka bersama atau sahur untuk umum.

Dikutip dari Saudi Gazette, Sabtu (27/3/2021), keputusan itu disepakati oleh enam kementerian Arab Saudi.

Enam kementerian itu adalah Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Kesehatan, Kementerian Urusan Kota, Pedesaan dan Perumahan, Kementerian Urusan Islam, Kementerian Pariwisata, dan Kementerian Media.

 Jumlah orang berkumpul di taman akan dibatasi. Itu pun hanya diizinkan di taman yang berukuran besar. Kumpul-kumpul di taman kecil dilarang.Kementerian Urusan Kota dan Kementerian Pariwisata akan melarang buka bersama dan sahur di restoran dan hotel. Dua kementerian itu juga bakal memantau taman dan taman hiburan.

Kementerian-kementerian itu juga menyetujui perpanjangan jam operasional mal dan pusat perbelanjaan menjadi 24 jam. Itu diikuti dengan pengawasan yang intensif dan verifikasi kepatuhan terhadap persyaratan pencegahan.

Selain itu, bakal ada pembaruan protokol untuk mekanisme pengemasan makanan di restoran dan takeaway dengan mengatur sistem drive thru. Tujuannya, untuk menghindari kemacetan yang mungkin terjadi saat menunggu sebelum waktu buka puasa.

Kementerian Urusan Islam akan berperan dalam mencegah pelaksanaan iktikaf serta buka puasa bersama dan sahur di dalam masjid.

Kementerian itu juga akan memperluas tempat untuk salat Idul Fitri dengan mengatur lebih banyak masjid dan area salat.

Sementara itu, Kementerian Media Arab Saudi bertugas untuk menyampaikan dan menyebarluaskan kampanye tersebut.

Tags:
RamadhanBuka Puasa Bersamamasjidhotel

Administrator

Reporter

Guruh Nara Persada

Editor