Zumi Zola Ingin Segera Bebas Agar Dapat Rawat Sang Ibu

Sabtu 20 Mar 2021, 16:02 WIB
Zumi Zola.(Ist)

Zumi Zola.(Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Zumi Zola baru saja menjalani sidang Peninjauan Kembali (PK) terkait perkara gratifikasi dan suap proyek di Jambi dengan agenda pembuktian pada Jumat (19/3). 

Ditemui pasca sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Zumi Zola mengungkapkan ingin cepat keluar dari tahanan dan kembali ke rumah.

Pemeran Ben dalam film ‘Di sini ada Setan Tersebut’  mengatakan jika Ia mengupayakan PK untuk mendapatkan keringanan hukuman agar bisa merawat sang Ibu di rumah. 

"Sidang PK saya ajukan ini sebagai bentuk ikhtiar, usaha saya untuk mendapatkan keringanan hukuman. Semata-mata niatnya adalah untuk bisa cepat pulang merawat ibu saya," kata Zumi Zola.

Baca juga: Dulu Diputus Via SMS, Kini Ayu Dewi Bereaksi Saat Zumi Zola Digugat Cerai

Diketahui sang ayah sudah lebih dulu menghadap tuhan pada 2018 lalu pasca 6 bulan Zumi Zola ditangkap. Mantan suami Sherrin Tharia itu menyebutkan sebagai anak dirinya ingin berbakti dan menjaga sang Ibu yang sudah berlanjut usia. 

"Orangtua saya tinggal satu, ayah saya sudah meninggal. Ibu saya sudah sepuh dan saya ingin sekali merawat beliau," jelasnya/

Selain itu,  Aktor yang merangkap sebagai politikus tersebut juga terpikir tentang kondisi anaknya yang masih kecil. Ada keinginan sebagai sosok ayah untuk membesarkan dan mendampingi pertumbuhan anak yang sudah ditinggal hampir 3 tahun tersebut. 

"Dan tentu membesarkan, membimbing anak-anak saya yang masih kecil itu aja," terang Zumi Zola. 

Baca juga: Ngaku Sering Bertengkar, Istri Zumi Zola Menggugat Cerai

Pada kesempatan ini, Dia hanya mengharapkan hasil sidang peninjauan perkaranya ini dapat berbuah yang terbaik. Zumi Zola juga akan terus bersikap kooperatif sesuai arahan sidang dan mengikuti prosedur yang ada. 

Berita Terkait

News Update