TANGSEL, POSKOTA.CO.ID - Polres Tangerang Selatan berhasil meringkus 6 pelaku pembakaran posko milik organisasi masyarakat (ormas) di wilayah Pondok Aren, Tangerang Selatan.
Kapolres Tangsel AKBP Iman Imanuddin membenarkan perihal penangkapan enam pelaku pembakaran posko ormas tersebut.
"Iyah sudah ndan. Sudah 6 orang kita amankan dari waktu yang berbeda," ujarnya saat dihubungi Poskota, Kamis (11/3/2021).
Baca juga: Pembakaran Posko Ormas di Pondok Aren Terencana, Polisi Dalami Motif Enam Pelaku
Iman menuturkan, enam pelaku tersebut adalah yang membakar sejumlah posko ormas di wilayah Kelurahan Pondok Kacang Timur dan kawasan Kelurahan Parigi.
"Enam pelaku semuanya membakar posko ormas yang berada di dua TKP di wilayah Kecamatan Pondok Aren. Saat ini mereka masih kita gali keterangannya," ungkapnya.
Iman menyebut, enam pelaku tersebut diantaranya yakni LS, ZA, AA, AW, AT, dan AB. Ia mengatakan, mulanya penangkapan dilakukan terhadap dua pelaku di wilayah Pondok Aren sebelum akhirnya keenam pelaku berhasil diringkus. Selebihnya, empat pelaku diringkus di wilayah Ciledug Kota Tangerang.
"Yang terakhir kami tangkap itu kemarin di Ciledug. Saat ini semuanya sudah menjadi tersangka," ungkapnya.
Baca juga: Ingin Bubarkan KLB, Massa Partai Demokrat Sumut Bentrok dengan Ormas
Iman menuturkan, enam pelaku dijerat pasal 365 dan 170 KUHP. Pasal 365 KUHP tentang pencurian yang didahului, disertai atau diikuti dengan kekerasan.
Sementara pasal 170 KUHP tentang kekerasan terhadap orang atau barang. Ancaman pidananya maksimal 9 tahun penjara.
Sekadar informasi, sejumlah posko milik dua ormas di kawasan Pondok Aren dibakar orang tak dikenal dalam sepekan terakhir.
Baca juga: Temukan Bukti Kuat, Polisi Akan Ubah Ayat Yang Disangkakan Pada Pelaku Pembakaran Rumah
Salah satunya terjadi di kawasan Jalan Setia Budi, Pondok Kacang Timur, Pondok Aren, pada Minggu (7/3/2021) dini hari. Posko milik salah satu ormas itu diduga dibakar oleh sekelompok orang tak dikenal.
Kejadian serupa juga terjadi di kawasan Parigi. Posko ormas di sana dibakar diduga oleh empat orang pada Jumat (5/3/2021).
Kejadian tersebut terjadi pada Jumat pagi sekitar 03.30 WIB. (kontributor tangerang/ridsha virmanda nasution/tha)