Hj Qonita Lutfiyah, Wasekjen DPP PPP.

Depok

Sukses Ikut Memenangkan Pilkada Depok, Hj Qonita Lutfiyah Ditunjuk Jadi Wasekjen DPP PPP

Jumat 29 Jan 2021, 14:38 WIB

DEPOK, POSKOTA.CO.ID -- Sukses ikut memenangkan jago partainya di Pilkada Depok, Hj Qonita Lutfiyah yang juga Ketua DPC PPP Kota Depok, kini ditunjuk sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Sebagai putri seorang ulama ternama di daerah Sawangan, Hj. Qonita terpilih menjadi Wasekjen merupakan suatu kabar yang membahagiaka  bagi seluruh kader dan keluarga besar DPC PPP Kota Depok.

Selama menjabat menjadi Ketua DPC PPP Kota Depok, Hj. Qonita telah berhasil membuat partai berlambang kabah tersebut sebagai salah satu partai yang ikut andil melancarkan Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Depok 2020 sekaligus pendukung kemenangan Paslon nomor urut 2 Idris - Imam.

Baca juga: Ketua DPC PPP Depok Hj Qonita Ungkap Unggulnya Paslon Idris-Imam

Menurut Wakil Ketua DPC PPP Kota Depok, Mazhab HM, seluruh kader bahkan dirinya sendiri pribadi bangga terhadap pilihan dari DPP PPP memilih Ketua diangkat sebagai Wasekjen.

"Di satu sisi saya pribadi dan kader PPP bangga atas terpilihnya Ibu Hj Qonita sebagai Wasekjen DPP PPP, terlebih saat ini kepengurusan DPP  dirampingkan," ujar Mazhab HM, Wakil Ketua DPC PPP Kota Depok, kepada Poskota usai dikonfirmasi, Jumat (29/1/2021).

Posisi strategis yang ditempati Hj. Qonita merupakan luar biasa dan harus dibanggakan.

"Posisi Ibu Ketua di DPP PPP sebagai Wasekjen adalah sesuatu yang luar  biasa karena suatu posisi yang sangat strategis di DPP,"katanya.

Baca juga: DPC PPP Depok Membentuk 'Barak' Pemenangan Paslon Idris-Imam

Kendati demikian sisi lain menurut Mazhab, semua keluarga besar DPC PPP Kota Depok bersedih lantaran sosok ketua yang telah lama banyak mengayomi seluruh anggota harud ditarik ke pusat.

"Di sisi lain kami juga bersedih karena Ibu Qonita ditarik ke DPP, sementara kami di Depok masih sangat membutuhkan figure Ibu Qonita untuk membesarkan partai," paparnya.

Namun begitu dirinya sudah bicara kepada Qonita agar Depok tidak dilepas.  "Alhamdulillah, beliau sanggup untuk tetap terjun langsung di Depok," jelasnya. (Angga/win)

Tags:
Sukses Ikut Memenangkan Pilkada DepokHj Qonita LutfiyahDitunjuk JadiWasekjen DPP PPP

Reporter

Administrator

Editor