Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad. (rizal)

Nasional

Dasco: DPR Masih Menunggu Surat Presiden Soal Calon Kapolri Pengganti Jenderal Idham Azis

Senin 11 Jan 2021, 11:58 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID –  Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, DPR hingga saat ini belum menerima surat presiden (Supres) terkait nama calon Kapolri, pengganti Jenderal Idham Azis yang akan pensiun pada akhir Januari 2021.

"Sampai saat ini kami belum terima supres soal nama calon Kapolri. Tentunya kami dalam posisi menunggu saja," ucap Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad di Nusantara III,  kompplek parlemen, Jakarta, Senin (11/1/2021).

Ia mengatakan, jika surat tersebut telah sampai maka pihaknya akan melakukan proses mekanisme yang berlaku.

Baca juga: Komnas HAM Temukan Pelanggaran HAM, Kapolri Langsung Bentuk Tim Khusus Kasus Tewasnya 6 Laskar FPI

"Tapi biasanya, Presiden akan menghitung mengenai persyaratan surat harus masuk sebelum batas waktu Kapolri sekarang pensiun. Mari kita tunggu saja," ucapnya.

Ia mengatakan, karena  Supres tersebut, maka rapat Paripurna Pembukaan Masa Persidangan III hari ini, tidak akan menyinggung soal nama calon Kapolri.

Untuk diketahui, hari ini, DPR menggelar rapat Paripurna Pembukaan Masa Persidangan III untuk tahun sidang 2020-2021 pada pukul 10.30 WIB di gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Jakarta.

Baca juga: Kapolri Keluarkan Telegram Terkait PPKM Jawa-Bali, Begini Bunyinya

Dalam sidang paripura tersebut diagendakan sidang tertutup karena dalam pendemi.

Selain agenda Pembukaan Masa Persidangan III untuk tahun sidang 2020-2021, dalam Rapat Paripurna nanti juga akan ada peresmian Pengangkatan Antarwaktu (PAW) Bimantoro Wiyono dari Partai Gerindra Dapil Jawa Timur VIII. (rizal/tri)

Tags:
Dasco: DPR Masih MenungguSurat PresidenSoal Calon KapolriPengganti Jenderal Idham Azis

Reporter

Administrator

Editor