JAKARTA - Penyanyi dangdut Lesti Kejora bikin publik kaget karena masuk dalam daftar wanita tercantik urutan kelima di dunia versi Top Beauty World. Banyak yang tak percaya dan terkejut dengan hal tersebut.
Ujung-ujungnya, beragam komentar pun menyerang Lesti Kejora, mulai dari body shaming hingga menjadi tranding topic di Twitter.
Menanggapi hal itu, Lesti Kejora cuek. Iya tak peduli dengan warganet yang nyinyir terhadapnya.
Baca juga: Rizky Billar Sebut Wanita Ini Lebih Cantik Dibanding Lesti Kejora, Netizen Riuh di Dunia Maya
"Ya makanya itu Dede mah mau sampai orang ngeyakinin gimana Dede sempat nggak percaya aja, bohongan kali. Dede mah nggak mau ambil pusing," tutur Lesti Kejora di Raja Sei, kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (23/12/2020).
Sekalipun tidak mempercayainya, kekasih dari Rizky Billar ini bersyukur atas anugerah yang telah diberikan Tuhan kepadanya.
"Ya kalau benar siapa sih yang nggak senang dibilang cantik. Biasanya yang bilang emak bapak saya," tambahnya.
Baca juga: Top Beauty World Ungkap Alasan Lesti Kejora Terpilih jadi Wanita Tercantik ke-5 di Dunia
Tak bisa dipungkiri, kehidupan sebagai artis memang tak jauh dari komentar baik dan buruk dari netizen. Di saat ada fans, pasti ada pula hatter yang tak suka dengan Lesti Kejora.
Namun Lesti Kejora hanya fokus dengan ucapan-ucapan orang yang mendukungnya. Ia pun tak membawa perasaan untuk orang-orang yang menghujatnya.
"Dede fokus yang mensupport aja sih, nggak mau ambil pusing. Fokus yang baik dan positif aja. Kan doa yang baik akan kembali ke orang itu, kalau yang jelek kemungkinan balik lagi," ucap Lesti Kejora.
"Pasti yang nggak suka banyak. Fokus sama yang baik-baiknya saja. Kalau baper entar kurus," ucap Lesti Kejora.
Lesti Kejora mendapatkan poin 9.148 dari 10.000 poin sempurna. Pedangdut yang disebut memiliki golden face itu bahkan mengalahkan peringkat Lisa BLACKPINK.
Top World Beauty diprotes banyak orang karena merilis daftar 100 wanita tercantik di dunia. Indonesia punya wakilnya, yaitu Lesti Kejora di peringkat 5 dan Natasha Wilona diurutan ke 6.
Baca juga: Lesti Kejora Umbar Kemesraan dengan Rizky Billar Dikabarkan Sudah Tunangan
Mereka menyebut ada metode perhitungan sendiri mengenai penilaian wanita tercantik itu, termasuk saat menilai Lesti Kejora.
"Nama situs kami adalah Top Beauty World, kami punya metode jelas untuk siapapun yang telah mengikuti kami sejak 2015," tulis akun @topbeautyworld.official, dikutip Senin (21/12/2020).
Top Beauty World juga menjelaskan pihaknya sadar tidak bisa membuat semua orang senang dengan keputusannya. Oleh karena itu, mereka tetap akan dengan hasil yang sudah dirilis meski mendapatkan banyak protes.
Baca juga: Inul Daratista berharap Lesti Kejora dan Rizky Billar Seperti Dirinya dan Adam
"Kami tidak meminta untuk mengikuti akun kami atau hal lain seperti itu. Kami berulang kali menyebut nama-nama ahli bedah, situs kerja, dan penelitian kami," tulis mereka.
"Jika kalian tidak menyukainya, lewati saja dan ikuti apa yang kalian suka untuk menghindari timbulnya kesalahpahaman," tulis TB World menutup unggahannya. (mia/win)