Petugas Bhabinkamtibmas menyosialisasikan protokol kesehatan pada wisatawan di Kepulauan Seribu. (ist)

Jakarta

Petugas di Kepulauan Seribu Tak Jenuh Imbau Warga dan Wisatawan Terapkan Protokol Kesehatan

Rabu 16 Des 2020, 11:08 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mencegah penyebaran Covid-19, Polsek Kepulauan Seribu Selatan melalui Bhabinkamtibmas dan Polsubsektor, menyosialisasikan protokol kesehatan (Prokes) kepada wisatawan.

“Tidak hanya sosialisasi protokol kesehatan kepada wisatawan, kami juga mengimbau, bahkan melakukan kegiatan operasi yustisi Covid-19,” kata Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan, AKP Agung Ardiansyah, Rabu (16/12/2020).

Agung menjelaskan, langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 melalui kunjungan wisatawan yang datang tidak hanya saat libur, tetapi juga pada hari biasa.

"Bukan saja warga pulau, wisatawan yang sedang berkunjung pun kami imbau agar patuh dan taat pada aturan protokol kesehatan," paparnya.

Baca juga: Disiplin Warga Terapkan Protokol Kesehatan Belum Memuaskan

Agung menambahkan, penegakan protokol kesehatan melalui Ops Yustisi tetap berjalan, tapi imbauan secara humanis juga dilakukan baik kepada waga maupun wisatawan.

"Warga harus terus diingatkan dan kita tidak jenuh melakukan imbauan sebagai upaya mencegah dan menekan penyebaran Covid-19," tegas Agung. (yono/ys)

Tags:
Polsek Kepulauan Seribusosialisasiprotokol kesehatanSatgas Covid-19pakai maskerJaga JarakIngat Pesan Ibucuci tanganCuci Tangan Pakai SabunJaga Jarak Hindari Kerumunankepulauan seribupolisiwargawisatawanpetugas

Reporter

Administrator

Editor