Kapolres Serahkan 12 Ton Beras Untuk Didistribusikan ke Warga

Rabu 02 Des 2020, 12:50 WIB
Kapolres Serang AKBP Mariyono saat menyerahkan bantuan 12 ton beras kepada personil Bhabinkamtibmas untuk untuk didistribusikan kepada warga dalam apel yang digelar di halaman Mapolres Serang, Rabu (2/12/2020). (haryono)

Kapolres Serang AKBP Mariyono saat menyerahkan bantuan 12 ton beras kepada personil Bhabinkamtibmas untuk untuk didistribusikan kepada warga dalam apel yang digelar di halaman Mapolres Serang, Rabu (2/12/2020). (haryono)

Baca juga: Bansos Beras 15 Kilogram Mulai Disalurkan Ke 42.192 Keluarga di Bekasi

Dalam kesempatan itu, Kapolres juga memerintahkan kepada personil agar melaksanakan pesan Presiden terkait pilkada serentak yang akan berlangsung pada 9 Desember mendatang.

Seluruh personil agar memberikan imbauan kepada warga desa binaannya untuk menyalurkan aspirasinya dengan mememilih paslon sesuai dengan hak pilihnya masing - masing.

"Laksanakan pesan Presiden agar masyarakat menyalurkan aspirasinya dengan mememilih paslon sesuai dengan hak pilihnya. Kami ingatkan juga, para personil yang melaksanakan tugas pengamanan tetap menjaga netralitas sesuai amanat pimpinan dan tidak melakukan pelanggaran," tandasnya. (haryono/tha)

Berita Terkait
News Update