Apriandi pengemudi ojek online (yono)

Komunitas

Pengahasilan Ojol Merangkak Naik, Apriandi: Yang Penting Telaten

Kamis 26 Nov 2020, 15:14 WIB

JAKARTA – Apriandi pengemudi ojek online (ojol)  ini tetap telaten menjalani profesinya, meski penghasilan di luar harapan.

Dirinya mengungkapkan saat ini penghasilan ngojeknya mulai merangkak naik.

"Sekarang sih sedikit ada kenaikan meski belum normal seperti dulu. Walaupun belum bisa nyimpen paling gak cukup buat kebutuhan, yang penting telateni aja," katanya saat ditemui di Kebon Sirih, Kamis (26/11/2020).

Baca juga: Ali Mukti, Pengojek Online yang Inginkan Agar Sekolah Dibuka Kembali

Bapak 2 anak tersebut bersyukur selama menjalani profesinya belum pernah dapat keluhan dari penumpang.

"Alhamdulillah selama ini belum pernah dapat keluhan. Yang penting kita ramah sama penumpang. Bisa dilihat dari penilaian yang diberikan penumpang di aplikasi, selalu dapat bintang 5," ujar pria asal Palmerah, Jakarta barat. (yono/tri)

Tags:
Pengahasilan Ojol Merangkak NaikApriandiYang Penting TelatenPengahasilan Ojol Merangkak Naik, Apriandi: Yang Penting Telatenojek online

Reporter

Administrator

Editor