Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, dr Reisa Brotoasmoro. (ist)

Nasional

DKI Jakarta Masih Tertinggi Penambahan Pasien Sembuh Covid-19

Selasa 24 Nov 2020, 09:55 WIB

JAKARTA - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, dr Reisa Brotoasmoro mengatakan  DKI Jakarta masih tertinggi dalam penambahan kesembuhan Covid-19.

"Penambahan kesembuhan tertinggi berada di DKI Jakarta dengan 1.064 kasus dan kumulatifnya mencapai 116.909 kasus,"  terang Reisa dalam keterangan tentang perkembangan Covid-19 di Jakarta,  Senin sore (23 /11) yang disiarkan secara daring.

Reisa menjelaskan  penambahan pasien terkonfirmasi positif harian, DKI Jakarta per 23 November pada urutan tertinggi harian, menambahkan sebanyak 1.009 kasus dan kumulatifnya masih yang tertinggi sebanyak 128.173 kasus.

"Sedangkan Jakarta mencatatkan 17 pasien meninggal pada 23 November 2020, dan kumulatifnya urutan ketiga bertambah menjadi 2.542 kasus," tutur Reisa.

Baca juga: Tingkat Kesembuhan dari Covid-19 di Indonesia di Atas 84 Persen

Dia juga mengungkapkan diurutan kedua Jawa Barat menambahkan pasien sembuh sebanyak 1.013 kasus dan kumulatifnya mencapai 40.024 kasus.

Disusul Jawa Timur, provinsi dengan kesembuhan ketiga harian tertinggi dengan menambahkan sebanyak 392 pasien sembuh harian.

"Namun kumulatifnya masih kedua tertinggi mencapai 52.389 kasus. Urutan keempat di Jawa Tengah dengan menambahkan 310 kasus dan kumulatifnya menjadi 35.751 kasus. Dan Kepulauan Riau masuk ke urutan lima menambahkan kesembuhan dengan 242 kasus dan kumulatifnya 3.892 kasus, " tandasnya.

"Urutan kedua pasien terkonfirmasi positif  ada di Jawa Tengah menambahkan 1.005 kasus dan jumlah kumulatifnya mencapai 48.385 kasus, " kata Reisa.

Baca juga: Nia Daniaty Dikabarkan Terpapar Covid-19, Namun Sang Anak Membantah

Jawa Barat ketiga tertinggi dengan menambahkan pasien terkonfirmasi positif sebanyak 602 kasus dan kumulatifnya mencapai 48.666 kasus. Selanjutnya, Jawa Timur urutan keempat harian, menambahkan sebanyak 365 kasus dan kumulatifnya masih kedua tertinggi sebanyak 59.044 kasus.

Dan Kepulauan Riau urutan kelima sebanyak 273 kasus dan kumulatifnya mencapai 5.213 kasus.

Disamping itu, pada kasus pasien meninggal, per 23 November 2020 Jawa Timur tertinggi harian dengan menambahkan pasien meninggal sebanyak 35 kasus dan kumulatifnya masih yang tertinggi sebanyak 4.184 kasus.

Baca juga: DPR: Masyarakat Abai Covid-19 Karena Pemerintah Sering Langgar Prokes

Jawa Tengah urutan ketiga harian menambahkan pasien meninggal sebanyak 10 kasus dan kumulatifnya urutan ketiga sejumlah 2.140 kasus. Kalimantan Timur urutan keempat menambahkan 9 kasus dan kumulatifnya mencapai 562 kasus. Sementara untuk Jawa Barat  mencatatkan 2 kasus dan kumulatif pasien meninggal masih di urutan keempat tertinggi sebanyak 868 kasus. (johara/tri)

Tags:
dki jakartaMasih TertinggiPenambahan Pasien Sembuh Covid-19DKI Jakarta Masih Tertinggi Penambahan Pasien Sembuh Covid-19Satgas Covid-19Ingat Pesan Ibupakai maskercuci tanganCuci Tangan Pakai SabunJaga JarakJaga Jarak Hindari Kerumunan

Reporter

Administrator

Editor