Kegiatan disinfektanisasi KUA kecamatan Cilincing, Jakarta Utara (ist)

Jakarta

Banyak Layani Masyarakat, Kantor KUA Cilincing Didisinfektanisasi

Senin 02 Nov 2020, 10:09 WIB

JAKARTA – Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara rutin lakukan disinfektanisasi di lingkungan kantor pelayanan masyarakat.

Kegiatan penyemprotan cairan disinfektan dikhususkan di Kantor Urusan Agama (KUA), Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Unit Pelayanan Pendapatan dan Pemberdayaan Aset Daerah (UP3AD).

Camat Cilincing, Jakarta Utara Mohammad Andri, menyampaikan adapun giat disinfektanisasi hari ini, Senin (2/11/2020) dilakukan di KUA Cilincing, yang berada di Jl.Sungai Landak No.7.

di

Baca juga: Selama Pandemi, Damkar Jaktim Semprot Disinfektan di 8.000-an Lokasi

Dirinya menyampaikan, maksud dilakukan disinfektanisasi karena pada masa PSBB transisi, pernikahan hanya diperbolehkan dilangsungakan di KUA dengan melaksanakan protokol kesehatan dan pembatasan jumlah peserta.

"Karena KUA melayani banyak permintaan pernikahan, maka sangat rentan kemungkinan terjadinya penularan Covid-19 di KUA. Oleh karena itu kecamatan Cilincing bersama puskesmas kecamatan Cilincing secara rutin melaksanakan disinfektanisasi," kata Andri saat dihubungi, Senin (2/11/2020).

Andri mengatakan, selain rutin melakukan semprotkan cairan disinfektan untuk menangkal virus Corona pihaknya juga aktif melakukan active case finding (lakukan pemeriksaan) pada petugas yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.

Baca juga: KTB Semprotkan Cairan Disinfektan di Lingkungan dan Bagikan Masker

"Selain itu melakukan kegiatan active case finding buat petugas pelayanan masyarakat di instansi tersebut," ungkapnya. (yono/tri)

Tags:
banyak layani masyarakatKantor KUA CilincingDidisinfektanisasiKantor KUA Cilincing DidisinfektanisasiSatgas Covid-19Ingat Pesan Ibupakai maskercuci tanganCuci Tangan Pakai SabunJaga JarakJaga Jarak Hindari Kerumunan

Reporter

Administrator

Editor