MPC Pemuda Pancasila Jakarta Selatan Bagikan 500 Alquran Ke Pondok Pesantren

Kamis 29 Okt 2020, 08:10 WIB
MPC PP Jakarta Selatan wakaf alquran. (toga)

MPC PP Jakarta Selatan wakaf alquran. (toga)

TANGERANG – Memperingati HUT ke-61 Organisasi Masyarakat Pemuda Pancasila (PP), puluhan pengurus Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Jakarta Selatan, melaksanakan program wakaf Al Quran ke sejumlah pondok pesantren. 

Makmun, Ketua panitia pelaksanaan mengatakan ada 500 Al Quran yang dibagikan kepada lima pondok pesantren di sejumlah lokasi. 

"Alhamdulillah telah terlaksana program wakaf Al Quran MPC PP Jakarta Selatan, Bidang Agama dan kerohanian," ujar Makmun kepada poskota.co.id, Rabu (28/10/2020). 

Baca juga: SAPMA Pemuda Pancasila gelar Bazar Pasar Murah

Makmun mengatakan ada pesan yang  disampaikan oleh pimpinan pondok pesantren. Seperti dari Habib Hamid Alqodri, yang berpesan kalau kegiatan seperti ini, tanpa kita sadari telah menjalin tali silaturahmi antar anggota dan kepada ulama dalam membantu kegiatan dakwah.

Begitu juga Habib Ali Zainal Abidin bin Abdullah Alkaff, yang berpesan kalau kegiatan ini tanpa disadari, memberikan percikan iman yang nanti akan membawa kita kedalam kebaikan.

"Pesan dari Habib Jindan bin Novel bin Salim bin Jindan pimpinan pondok pesantren Al Fachriyah, bahwasanya jadikan ormas PP sebagai bentuk, sebagai jembatan, sebagai wadah untuk memberikan manfaat kepada masyarakat agar lebih taat, khusus dalam agama Islam dan beribadah, katanya.

Baca juga: Pecahkan Rekor MURI, Pemuda Pancasila Tegaskan Perang Terhadap Narkoba

Sementara ketua bidang agama dan kerohanian MPC PP Jakarta Selatan, Iwan berharap agar program wakaf Al Quran ini dapat dipergunakan sebaik-baiknya oleh para santri. 

"Semoga dapat membantu adik-adik santri dalam menghafal Alquran," katanya saat pembagian Al Quran di Pondok Pesantren Al Fachriyah, Larangan, Ciledug, Kota Tangerang. 

Iwan menambahkan pihaknya menyiapkan setiap pondok pesantren mendapatkan 100 wakaf Al Quran. Namun untuk satu lokasi yag berada di Madura, pihaknya menggunakan jasa pengiriman paket.

Berita Terkait

News Update