Ribuan paket sembako siap disebarkan kepada warga Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu.  (Ist)

Jakarta

1.623 Paket Bansos Dibagikan ke Warga Terdampak Covid-19 di Pulau Panggang Kepulauan Seribu

Rabu 30 Sep 2020, 13:10 WIB

JAKARTA - Ribuan paket sembako bantuan sosial (Bansos) tahap ke VII Pemprov DKI, dibagikan untuk warga terdampak Covid-19 di Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu, Rabu (30/9/2020).

Pembagian dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan, dimana paket-paket sembako bansos tersebut diantar melalui pengurus RT dan RW masing-masing. Upaya itu, juga untuk menghindari terjadinya antrian.

Lurah Pulau Panggang, Pepen Kuswandi mengatakan, total sebanyak 1.623 paket sembako tahap VII yang serahkan Pemprov DKI untuk warganya.

"Adapun untuk setiap paketnya berisi beras, sarden, mie instan, minyak goreng, kecap, tepung, biskuit, dan juga sabun mandi," bebernya. 

Menurut Pepen, ribuan paket sembako bansos tersebut akan disebar ke 5 RW di Kelurahan Pulau Panggang.

"Diantaranya, RW01 sebanyak 430 paket, RW02 sebanyak 335 paket, RW03 sebanyak 396, RW04 sebanyak 202 paket dan RW05 sebanyak 260 paket," paparnya.

Sementara itu, Ny.Watinih, salah satu penerima bansos mengaku senang dan sangat terbantu dengan adanya bantu yang diberikan Pemprov DKI.

"Apalagi kondisi seperti ini, suami juga tidak lagi kerja karena terdampak Corona," ungkapnya. (deny/tha)

 

Tags:
paket-bansosPaket Bansos Sembakotahap VIIditerima-wargaWarga Terdampak Covid-19di-pulau-panggang-kepulauan-seribu

Reporter

Administrator

Editor