Ketua Pansel calon anggota Dewas dan Dewan Redaksi BPJAMSOSTEK, Haiyani Rumondang,(tri)

Nasional

Pemerintah Buka Lowongan Dewan Direksi dan Dewas BPJAMSOSTEK

Jumat 25 Sep 2020, 15:51 WIB

JAKARTA – Pemerintah membentuk Panitia Seleksi Dewan Pengawas dan Dewan Direksi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 98/P Tahun 2020.

Pembentukan panitia seleksi (pansel) ini untuk mencari dan menyeleksi calon anggota Dewan Pengawas dan Dewan Direksi BPJS Ketengakerjaan atau BPJAMSOSTEK yang tugasnya akan berakhir pada pada 19 Februari 2021. Hal ini sesuai dengan ketetapan pengangkatan Keputusan Presiden Nomor 25/P Tahun 2016.

Untuk pansel ini, Presiden menunjuk ketua merangkap anggota Haiyani Rumondang yang mewakili unsur pemerintah, kemudian wakil ketua merangkap anggota Hadiyanto mewakili unsur pemerintah.

Dalam daftar anggota terdiri dari Ahmad Erani Yustika, Hotbonar Sinaga, Myra Maria Hanartani, Padang Wicaksono dan Rahma Iryanti untuk mewakili unsur tokoh masyarakat.

Panitia seleksi ini akan menyusun dan menetapkan jadwal kegiatan pendaftaran, seleksi, pengumuman dan penetapan calon anggota dewan pengawas dan calon anggota direksi.

Hingga menentukan nama calon anggota yang lolos seleksi untuk disampaikan kepada Presiden dengan mencantumkan peringkat hasil seleksi.

"Dalam melaksanakan tugasnya, panitia seleksi berpedoman pada ketentuan peraturan perundang-undangan dan bertanggung jawab serta melaporkan pelaksanaan tugasnya kepada Presiden," Kata Haiyani mengutip Kepres tersebut dalam keterangan pers virtual dari kantor Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN), Jumat (25/9/2020).

Haiyani  mengungkapkan masa kerja Pansel ini terhitung sejak ditetapkannya keputusan presiden sampai ditetapkannya anggota dewan pengawas dan dewan direksi BPJS Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK yang baru.

Pengumuman pendaftaran calon anggota Dewas dan Dewan Direksi akan dibuka mulai 28 September hingga 30 September, dan proses pendaftaran akan dimulai pada 1 hingga 5 Oktober dan proses seleksi hingga penentuan yang terpilih mulai 6 Oktober hingga 4 Desember 2020

“Kami berharap bisa mendapatkan Dewas dan Dewan Direksi BPJAMSOSTEK yang kompeten sehingga bisa membawa badan jaminan  perlindungan sosial ketenagakerjaan ini semakin baik,” pungkas Haiyani.(tri)

Tags:
pemerintahbuka lowongandewan direksidewas bpjamsostek

Reporter

Administrator

Editor