AMERIKA - Bintang film sinematik Marvel, pemeran King T'Challa "Black Panther", Chadwick Boseman, yang dikonfirmasi meninggal sangat mengejutkan penggemarnya. Kematian bintang sukses tersebut pada usia 43 tahun karena penyakit kanker usus besar.
MTV Video Music Awards (VMA) menjadikan Chadwick Boseman si Black Panther bukan hanya pahlawan di layar lebar, namun juga sebagai pahlawan di kehidupan nyata. Sebelumnya, MTV Movie & TV Awards juga memberikan penghargaan untuk perannya sebagai pahlawan di Super Marvel Comics pada tahun 2018 lalu.
"Boseman merupakan pahlawan sejati, tidak hanya di layar lebar tetapi dalam dunia nyata dan atas segala yang ia lakukan selama ini," kata Palmer.
Dalam dunia layar lebar, Boseman diidentikkan dan dijadikan sebagai ikon kulit hitam seperti Jackie Robinson, James Brown, dan Hakim Agung AS Thurgood Marshall. Pasca kematiannya, Boseman justru membawa dampak besar bagi dinamika dunia hiburan.
“Dampaknya akan selalu hidup selamanya,terutama bagi dunia hiburan” lanjut Palmer.
Boseman juga dimasukkan dalam segmen "In Memoriam" bersama artis lain yang sudah mendahului kepergiannya, seperti Juice WRLD dan Little Richard yang meninggal tahun lalu. Setelah Black Eyed Peas menutup acara dengan penampilan mereka "I Gotta Feeling," penyanyi Will.I.Am meneriakkan slogan "Wakanda Forever," yang merupakan slogan identik dengan sosok Chadwick Boseman.
Selain MTV, saluran tv lainnya seperti ABC, juga menayangkan Minggu bebas iklan "Black Panther" sebagai penghormatan terakhir untuk aktor tersebut. (Talitha/tha)