LEBAK – Bupati Iti Octavia Jayabaya menghadiri dan membuka kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-106 di lapangan sepak bola, Desa Prabugantungan, Kecamatan Cileles, Kabupaten Lebak, Rabu (2/10/2029). Bupati wanita pertama di Provinsi Banten ini mengapresiasi komitmen dan dukungan TNI dalam membantu pemerintah daerah dalam melaksanakan percepatan pembangunan di Bumi Multatuli. "Kegiatan TMMD ke-106 merupakan cerminan budaya gotong royong. Di era belakangan ini jarang kita temukan dan menjadi hal yang langka," ujar Iti Octavia Jayabaya, dalam sambutannya. Bupati menyatakan, TMMD ke-106 yang dilaksanakan di Kecamatan Cileles merupakan bentuk komitmen TNI dalam membantu masyarakat. Kegiatan di lapangan, yakni membuka jalan sepanjang tujuh kilometer dan lebar delapan meter dari Desa Cipadang sampai Desa Pasindangan. Tidak hanya itu, TNI juga membangun berbagai fasilitas publik dan memperbaiki rumah tidak layak huni di lokasi TMMD. "Harapannya kepada masyarakat harus bisa memelihara pada jalan yang sudah dilakukan TMMD agar jalan tersebut bisa dirasakan lebih lama jangan merasa bahwa jalan tersebut yang melaksanakan TMMD sehingga masyarakat tidak mau peduli untuk merawat dengan cara bergotong royong," tegasnya. Sementara itu, Danrem 064/MY Kolonel Inf Windiyatno menyatakan, penetapan lokasi TMMD di Lebak merupakan hasil survey tim dari TNI ke kabupaten kota di Banten. Setelah melihat kondisi di lapangan, tim memutuskan menetapkan lokasi TMMD di Kecamatan Cileles. Karena masyarakat di sini membutuhkan jalan tersebut untuk membuka akses masyarakat. "Kita buka jalan sepanjang tujuh kilometer. Jalan ini nantinya akan memudahkan masyarakat dan anak dalam menjangkau sekolah. Suport dari Pemerintah sangat besar dan kami sangat berterima kasih sehingga dalam pelaksanaan berjalan lancar," terangnya. Lebihlanjut Danrem mengatakan dalam program TMMF ke 106, personil TNI tidak hanya membantu membangun infrastruktur jalan, tapi juga perbaikan rumah tidak layak huni, perbaikan sarana ibadah dan tugu serta pembuatan sumur bor dan penampungan air bersih untuk mengatasi musim kemarau. "Selain pembangunan fisik, personil TNI juga akan memberikan berbagai penyuluhan diantaranya penyuluhan kesehatan, kewirausahaan, pertanian, peternakan, perikanan UMKM, hukum dan agama. Bahkan akan dilaksanakan penyuluhan bela negara dan kamtibmas," ungkap Windiyatno. . Upacara pembukaan TMMD ke 106, juga dihadiri Dandim 0603/Lebak Letkol Kav Yudha Setiawan, Perwakilan Kodam III/Slw, Korem 064/Maulana Yusuf, Kodim 0603/Lebak, Muspida Lebak, para Muspika. para Kepala Desa, Para Kepala Sekolah serta tokoh masyarakat turut memenuhi lapangan bola Kampung Kopi Desa Prabugantungan. (haryono/tri)

Bupati Lebak Buka TMMD ke -106 di Kecamatan Cileles
Rabu 02 Okt 2019, 16:00 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Bupati Lebak Minta ASN Bekerja Keras dan Bersinergi dengan Masyarakat
Kamis 18 Feb 2021, 11:51 WIB

News Update
Viral Momen Unik Polisi Bangunkan Sahur Warga dengan Angklung, Netizen: Mantap..
12 Mar 2025, 19:03 WIB

Edisi Spesial Ramadhan! Raih Cuan dari Saldo DANA Gratis Rp170.000 Lewat Link DANA Kaget 12 Maret 2025
12 Mar 2025, 19:02 WIB

Calon Mahasiswa KIP Kuliah 2025 Siap-siap! Berikut Ini Cara Daftar dan Kriteria Penerimanya
12 Mar 2025, 18:55 WIB

Cara Cerdas Mengatur Keuangan Pasca Lebaran agar Dompet Tetap Aman
12 Mar 2025, 18:48 WIB

Link Live Streaming Liga 1: Malut United vs Persita Tangerang, Ambisi Menembus 5 Besar
12 Mar 2025, 18:47 WIB

Ingin Berhasil Dalam Mengajukan Pinjaman KUR BRI? Begini Cara Mudahnya
12 Mar 2025, 18:43 WIB

Video dari WhatsApp Gagal Didownload dan Tidak Bisa Dibuka? Simak Cara Mengatasinya
12 Mar 2025, 18:37 WIB

4 Aplikasi Game Penghasil Uang Terbaru Terbukti Membayar Rp100.000 Langsung ke Dompet Elektronik!
12 Mar 2025, 18:31 WIB

Sudah Mulai Dibuka! Simak Syarat dan Cara Melakukan Pendaftaran KIP Kuliah SNBT 2025
12 Mar 2025, 18:31 WIB

Bacaan Niat Puasa Ramadhan Latin Lengkap dengan Artinya
12 Mar 2025, 18:24 WIB

Drakor Knock Off Tetap Berjalan, Isu Kim Soo Hyun Tak Menghambat Produksi
12 Mar 2025, 18:21 WIB

Jangan Panik! Anda Bisa Melakukan Beberapa Cara Mudah Ini Ketika Hp Terkena Hack, Simak Informasinya
12 Mar 2025, 18:18 WIB

bank bjb Tawarkan Sukuk Tabungan ST014, Investasi Syariah Aman dan Menguntungkan
12 Mar 2025, 18:12 WIB

Kode Redeem Free Fire 12 Maret 2025, Klaim Diamond Gratis dan Hadiah Menarik Lainnya!
12 Mar 2025, 18:11 WIB

Link Live Streaming Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang di BRI Liga 1 Kick Off Pukul 20.30 WIB
12 Mar 2025, 18:08 WIB

Daftar Timnas Paling Lama Absen di Piala Dunia, Salah Satunya Indonesia
12 Mar 2025, 18:06 WIB

Ramalan Zodiak Taurus, Gemini, dan Cancer Besok 13 Maret 2025, Untuk Cancer Harus Tetap Percaya Diri
12 Mar 2025, 18:01 WIB

Jadwal Siaran Langsung Madura United vs Tainan City FC di Leg 2 Perempat Final AFC Challenge League
12 Mar 2025, 18:00 WIB

PKH dan BPNT Gelombng 2 Bakal Cair, Cek Informasi Selengkapnya di Sini
12 Mar 2025, 18:00 WIB
