ADVERTISEMENT

HUT IPB Dimeriahkan Anjing Pelacak

Kamis, 5 September 2013 15:06 WIB

Share
HUT IPB Dimeriahkan Anjing Pelacak

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

BOGOR (Pos Kota) - Pertunjukan kelebihan anjing pelacak dalam mendeteksi narkoba dan bahan peledak di area IPB Agrifuture Expo. Menarik perhatian ribuan pengunjung Kamis (5/9) siang. Peragaan kelebihan anjing ini, merupakan satu rangkaian yang mengisi acara pada HUT IPB yang ke 50 di Kampung IPB Baranangsiang Kota Bogor. Anjing-anjing ini merupakan bagian dari atraksi Talkshow bertajuk “Peran Anjing dalam Penanggulangan Kriminalitas”. Selain mendeteksi narkoba dan bahan peledak, pada kesempatan ini juga dilangsungkan atraksi anjing antisipasi penghalau pendemo. Tak hanya itu, satwa yang memiliki indra penciuman sangat tajam ini juga dilatih untuk penyelamatan bencana alam. Direktur Polisi Satwa Badan Pemeliharaan Keamanan (Baharkam) Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Drs Brigjen Affan Richwanto mengatakan, semakin banyaknya kejahatan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat maka semakin banyak anjing dibutuhkan anggota kepolisian. Selain itu ke depan pihaknya akan banyak membutuhkan tenaga tenaga kedokteran hewan untuk perawatan kesehatan anjing-anjing milik Polri. "Untuk tahun 2014 saja, pihaknya telah mengusulkan sekitar 100 orang tenaga kesehatan hewan untuk bertugas menjadi dokter hewan di kepolisian Baharkam Polri,"kata Brigjen Affan. Sementara Brigadir Made Subagia, salah satu anggota mengatakan, ada 105 anjing pelacak yang kini berada di kesatuan. Salah satunya bernama Diego. Hewan ini spesialis dalam mebghalau massa. "Sudah 2 tahun Diego berada di kesatuan. Dia memiliki kelebihan dalam penghalau massa,"kata Brigadir Made. Sementara Abi, satu anjing lagi memiliki keunggulan dalam mendeteksi bahan peledak. Abi yang sudah 2 tahun dilatih dengan ritme waktu pagi dan sore setiap harinya ini, sudah sering diturunkan ke lapangan. "Salah satu event yang di ikuti Abi yakni kunjungan Menlu Amerika Serikat Hilari Clinton. Bahkan agenda internasional Apec yang digelar di Bali tanggal 16/9 mendatang, Abi akan diturunkan kelokasi,"paparnya. Bahkan untuk kegiatan bersandi "Puri Agung Dua" nanti, Abi merupakan anjing terdepan yang memimpin rekan-rekannya. Abi diakui Brigadir Made, merupakan anjing jenis Labradon yang sudah mendapat sertifikasi internasional atas kelebihan mendeteksi bahan peledak yang dimilikinya. "Ada 15 anjing yang kami bawa untuk beradu kelebihan dengan anjing dari sejumlah negara. Hasilnya, anjing Indonesia merupakan anjing terbaik. Dan Abi adalah anjing yang memiliki keunggulan luar biasa dalam mendeteksi bahan peledak, walau terbungkus rapi oleh pelaku,"ujar Brigadir Made. (yopi/sir)

ADVERTISEMENT

Reporter: Admin Super
Editor: Admin Super
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT