JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Telah terjadi gempabumi 6,5 magnitudo yang bisa dirasakan oleh masyarakat khususnya Jawa Barat.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan bahwa telah terjadi gempa yang berpusat di perairan selatan Jawa Barat.
Gempa Terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 jam 23:29 WIB dengan kedalam 10 kilometer.
Lokasi gempa berada di 8.42 Lintang Selatan dan 107.26 Bujur Timur.
Pusat gempa berada di laut 151 km barat daya Kabupaten Garut
Wilayah dirasakan (Skala MMI) Sukabumi, Bandung, Tangerang, Tasikmalaya, Garut, Bogor, Jakarta, Kebumen, Banyumas, Cilacap, Bantul, Sleman, Kulonprogo, Trenggalek, Malang.
Dampak dari gempa tersebut mengakibatkan beberapa rumah warga atau bangunan mengalami kerusakan dan retak.
warga twitter sempat mencari informasi dan menyatakan bahwa telah terjadi gempa.
"GEMPA GEDE PISAN" ketik akun twitter @sundastruggle
"astagfirullah gempa berasa bangettt" pernyataan akun twitter @jjhjaehyun_1997 sambil menguplod video warga yang berhamburan keluar jalanan.