KLATEN, POSKOTA.CO.ID - Viral di media sosial sebanyak empat polisi tidur yang dibuat berjejer dengan ketinggian yang tidak sesuai aturan.
Beredar video menunjukkan polisi tidur yang dinilia justru membahayakan keselamatan bagi para pengendara yang melintas di jalan raya tersebut.
Melansir dari akun X @Pai_C1 mengunggah polisi tidur itu yang diketahui berlokasi di seberang Kantor Pemerintah Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
"Ide siapa bikin polisi tidur seperti ini. Kenceng dikit mules," tulis keterangan unggahan yang dikutip Poskota pada Senin, 28 April 2025.
Baca Juga: Viral, Aksi Emak-Emak Bubarkan Konvoi Motor Knalpot Brong di Klaten
Dalam video tersebut terlihat beberapa kendaraan bermotor yang melintas justru kesulitan saat hendak melintasi polisi tidur tersebut.
Tampak polisi tidur yang berjejer empat dengan jarak yang sangat berdekatan dan tinggi yang dimiliki juga dinilai semakin membahayakan pengendara.
Meski dibuat dengan niat baik agar tidak ada yang berkendara dengan laju kencang, tetapi justru polisi tidur itu justru membahayakan pengendara.
Para pengguna jalan khususnya pengendara motor tampak melajukan motornya secara perlahan dengan berhati-hati setiap melintasi polisi tidur tersebut.
Baca Juga: Viral! Diduga Istri Marvin Agustin Digerebek Bersama Pria Lain di Hotel, Siapa Selingkuhannya?
Respons Bupati Klaten
Mendapatkan hal itu, Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo mengatakan bahwa pihaknya telah meninjau adanya polisi tidur tersebut yang berada di seberang kantor Pemda.