Rumor Bursa Transfer Liga 1: Putu Gede Disebut Masuk Radar Persib Bandung? Ini Faktanya

Senin 28 Apr 2025, 09:01 WIB
I Putu Gede Juni Antara dirumorkan berpeluang kembali bergabung dengan Persib Bandung untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim depan. Kabar tersebut mencuat melalui akun Instagram @transfermarkt.co.id (Sumber: Dok/Persib)

I Putu Gede Juni Antara dirumorkan berpeluang kembali bergabung dengan Persib Bandung untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim depan. Kabar tersebut mencuat melalui akun Instagram @transfermarkt.co.id (Sumber: Dok/Persib)

POSKOTA.CO.ID - Kabar mengejutkan datang dari dunia sepak bola Indonesia, khususnya dari bursa transfer Liga 1 musim 2025. I Putu Gede Juni Antara, bek kanan berbakat asal Gianyar, dirumorkan akan kembali memperkuat Persib Bandung.

Informasi tersebut pertama kali muncul dari akun Instagram resmi Transfermarkt Indonesia (@transfermarkt.co.id), yang kerap menjadi rujukan utama dalam pergerakan transfer pemain di tanah air.

Dalam unggahan tersebut, Transfermarkt Indonesia menampilkan foto seorang pemain Bhayangkara Presisi Lampung FC tanpa mengungkap identitas. "Sebuah perpindahan yang terlihat sangat menjanjikan. Apakah kalian ingat?" tulis akun tersebut, menggiring spekulasi publik.

Salah satu warganet kemudian berkomentar, menebak bahwa pemain tersebut adalah Putu Gede. Dugaan itu langsung dikonfirmasi oleh Transfermarkt Indonesia dengan jawaban singkat, "100 (betul)," yang menambah kuat rumor kembalinya sang pemain ke skuad Maung Bandung.

Baca Juga: 4 Risiko Terberat bagi Debitur Gagal Bayar di Pindar, Ternyata Ini yang Paling Parah

Sepak Terjang I Putu Gede di Persib Bandung

Sebagai informasi, I Putu Gede Juni Antara sempat memperkuat Persib Bandung pada musim 2023-2024. Bergabung pada paruh musim, ia tercatat tampil dalam 14 pertandingan bersama Maung Bandung.

Meskipun tidak menyumbang gol maupun assist, kontribusinya dalam menjaga kedalaman lini belakang cukup diapresiasi oleh pelatih maupun pendukung setia Persib.

Putu Gede dikenal sebagai pemain yang memiliki stamina tinggi, agresif dalam bertahan, dan mampu melakukan overlap cepat ke sisi kanan lapangan. Kemampuan tersebut menjadikannya sosok yang cocok untuk sistem permainan menyerang yang diterapkan oleh pelatih Bojan Hodak.

Jejak Karier I Putu Gede: Dari Denpasar ke Kancah Nasional

Putu Gede mengawali karier sepak bolanya di akademi Perseden Denpasar U15 sebelum melanjutkan pembinaan di Diklat Ragunan antara tahun 2011 hingga 2013.

Berkat performa gemilangnya di level junior, ia mendapat kesempatan memperkuat Bhayangkara FC, klub yang kemudian bertransformasi menjadi Bhayangkara Presisi Lampung FC.

Selama memperkuat Bhayangkara, Putu Gede dikenal sebagai pilar utama di lini belakang. Ia turut berkontribusi dalam keberhasilan Bhayangkara menjuarai Liga 1 musim 2017, yang merupakan prestasi puncaknya di level klub.

Berita Terkait

News Update