POSKOTA.CO.ID - Fabio Quartararo meraih podium perdana musim ini setelah finish di posisi kedua pada main race MotoGP Spanyol 2025.
Pembalap Monster Energy Yamaha Team asal Prancis itu, sempat memimpin balapan sampai awal lap 11 sebelum ditikung oleh Alex Marquez yang akhirnya tampil sebagai juara.
Meski tampil baik di Sirkuit Jerez, tetapi Quartararo berhati-hati dalam membangun ekspektasi di sisa balapan MotoGP musim ini.
Juara dunia MotoGP 2021 itu mengejutkan pada hari Sabtu ketika ia merebut posisi terdepan dengan rekor putaran baru sepanjang masa.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-17 Berpotensi Masuk Grup Neraka di Piala Dunia U-17 2025
Pole position yang didapatkan Quartararo di MotoGP Spanyol 2025, juga mengakhiri penantian lebih dari tiga tahun untuk kembali memuncaki kualifikasi.
Meski Jerez menandai peningkatan besar dalam proyek pembangunan kembali Yamaha, Quartararo tetap waspada.
Dia memandang hasil di MotoGP Spanyol 2025 sebagai potensi sebenarnya dari motor saat ini.
"Dulu, ketika saya menang dalam balapan, saya senang berada di depan dan memimpin balapan," kata Quartararo.
"Dan inilah yang telah kami lakukan hari ini. Namun kecepatannya tidak cukup baik untuk mempertahankan posisi pertama dan bersaing dengan Alex (Marquez)."
"Tetapi saya pikir, seperti yang selalu saya katakan, kami harus melangkah selangkah demi selangkah."