Miris, Orang Tua Murid SDN 2 Pasirtangkil Lebak Diminta Ganti Mebeler Rusak

Senin 28 Apr 2025, 14:43 WIB
Orang tua siswa SDN 2 Pasirtangkil di Kecamatan Warunggunung, Lebak, saat memikul sepasang mebeler ke sekolah. Ia diminta pihak sekolah untuk mengganti satu set meja dan kursi yang rusak. (Sumber: Poskota/Samsul Fatoni)

Orang tua siswa SDN 2 Pasirtangkil di Kecamatan Warunggunung, Lebak, saat memikul sepasang mebeler ke sekolah. Ia diminta pihak sekolah untuk mengganti satu set meja dan kursi yang rusak. (Sumber: Poskota/Samsul Fatoni)

Baca Juga: SDN 090 Cibiru Punya Bangunan Megah, Wali Kota Bandung: Gedung Layak Pendidikan Berkualitas

Arta pun bertanya kepada anaknya apakah benar merusak mebeler tersebut.

"Saya juga tanya ke anak ngerusakin meja dan kursi nggak? kata anak saya, itu mejanya emang udah rusak bekas kelas terdahulu," lanjutnya.

Ia mengaku sedih dengan kejadian ini, lantaran menurutnya baru kali ini fasilitas sekolah yang rusak dibebankan kepada wali murid.

"Baru kali ini ada fasilitas sekolah rusak disuruh diganti oleh orang tua siswa. Emang ada aturannya? Fasilitas sekolah diganti orang tua siswa," tuturnya.

Arta menambahkan, ia membeli meja dan kursi baru bukan karena berlebih uang, melainkan sebagai bentuk tanggung jawab atas permintaan sekolah.

"Lumayan harganya mencapai Rp400 ribu. Namun yang penting saya sudah bertanggung jawab," ucapnya.

Di sisi lain, Wali Kelas IV SDN 2 Pasirtangkil, Joharnesa, mengaku tidak mengetahui adanya permintaan penggantian mobiler secara langsung.

"Tidak tahu saya, itu juga langsung ada di grup WA. Nggak bilang ke sini, langsung di grup aja. Saya nggak tahu menahu," ujarnya.

Sementara itu, Kepala SDN 2 Pasirtangkil, Fifi Siti Rofikoh, tidak berada di lokasi saat hendak dimintai keterangan oleh wartawan.

Berita Terkait

News Update