"Masyarakat yang terdampak hujan abu Gunung Lewotobi Laki-laki, memakai masker atau penutup hidung-mulut untuk menghindari bahaya abu vulkanik pada sistem pernapasan," ucapnya.
Berdasarkan data PVMBG, Gunung Lewotobi Laki-laki menjadi gunung ketiga paling aktif dengan jumlah erupsi 382 kali sejak Januari 2025.
Peringkat pertama gunung api paling aktif di Indonesia ditempati Gunung Semeru dengan jumlah letusan mencapai 1.424 kali. Sementara posisi kedua ditempati Gunung Ibu yang sudah erupsi 1.260 kali sejak Januari 2025.